Sukses


Kalahkan Lionel Messi, Cristiano Ronaldo Jadi Atlet Paling Dikagumi Dunia

Bola.com, Jakarta - Cristiano Ronaldo boleh kalah dari Lionel Messi dalam penghargaan Pemain Terbaik FIFA 2019, Selasa (24/9/2019). Namun secara umum, pesona megabintang Juventus itu masih tak tertandingi.

Baru-baru ini, lembaga survei bernama YouGov mengumpukan daftar pria dan wanita paling dikagumi pada tahun 2019. Dalam daftar yang telah dirilis, Bill Gates duduk di posisi teratas sebagai pria yang paling dikagumi dunia.

Menariknya, Cristiano Ronaldo berada di posisi ketujuh dan menjadi atlet dengan rating tertinggi dalam survei tersebut. Ronaldo memiliki nilai 4.3.

Angka tersebut lebih besar dari total nilai milik Lionel Messi yakni 3.8. Meski demikian, kedua pemain sepak bola itu berhasil mengungguli sederet nama-nama populer dunia.

Misalnya saja Vladimir Putin, Warren Buffet, bahkan Donald Trump. Laporan menyebut, populartitas sepak bola sudah sejajar dengan sederet bidang yang cukup populer di dunia seperti bisnis dan politik.

Sementara itu, pada kategori wanita, Michelle Obama menjadi wanita yang paling dikagumi dunia. Istri mantan Presiden Amerika Serikat itu berhasil mengungguli sederet bintang Hollywood seperti Oprah Winfrey, Angelina Jolie, bahkan Ratu Elizabeth II.

2 dari 2 halaman

Rivalitas Cristiano Ronaldo - Lionel Messi

Rivalistas yang terjadi antara dua pesepak bola dunia, Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi, sudah terjadi sejak satu dekade terakhir. La Pulga dan CR7 bergantian memperebutkan trofi juara. Bukan hanya titel bersama klub atau Timnas, keduanya juga selalu bersaing untuk meraih penghargaan individu.

Meski demikian, persaingan keduanya disebut hanya terjadi di lapangan. Messi pernah menegaskan rivalitasnya dengan Ronaldo tidak berlanjut hingga ke hubungan personal.

"Orang-orang mungkin berpikir persaingan itu melampaui pertandingan di lapangan, tetapi itu tidak terjadi. Kami berdua menginginkan yang terbaik untuk tim kami dan kami berdua tidak suka kalah. Itu adalah sesuatu yang tidak kami terima," ujar Lionel Messi beberapa waktu lalu.

Sumber: Sport Bible

Video Populer

Foto Populer