Sukses


VIDEO: Nantikan Big Match Borussia Dortmund Vs Bayern Munchen, Senin Dini Hari Nanti

Bola.com, Jakarta Bayern Munchen akan bertandang ke Signal Iduna Park untuk melawan sang rival, Borussia Dortmund pada pekan ke-7 Bundesliga 2020/2021, Minggu (8/11/2020) dini hari.

Kedua klub saat ini menempati dua posisi teratas dengan mengantongi pon yang sama. Namun, Bayern Munchen memiliki selisih gol lebih baik dibandingkan Borussia Dortmund.

Partai yang berjuluk Der Klassiker ini merupakan pertama kalinya Bayern Munchen akan bertemu dengan Borussia Dortmund di musim 2020/2021.

Jika melihat dari susunan pemain, kedua tim memiliki Striker yang sama berbahaya. Di kubu Dortmund, ada Erling Haaland yang musim ini telah mencetak lima gol dan dua assist dalam lima penampilan di Bundesliga. Sementara itu, dari pihak Bayern, ada Robert Lewandowski yang sudah menyarangkan sepuluh gol dan tiga assist dalam jumlah penampilan yang sama.

Jika melihat dari beberapa pertandingan mereka yang terakhir, kedua tim sedang tampak bagus pada performanya masing-masing. Baik Bayern Munchen dan Borussia Dortmund berhasil meraih kemenangan di Liga Champions pekan kemarin.

Dalam sejarahnya pun laga Der Klassiker selalu berjalan seru kedua tim silih berganti merasakan kemenangan dan kekalahan dari satu sama lain.

Jika melihat pertemuan terakhir kedua klub, Bayern Munchen berhasil merah kemenangan di musim lalu dengan mengalahkan Borussia Dortmund dikandang sendiri.

Akankah Bayern Munchen meraih kemenangan lagi di kendang Borussia Dortmund, atau malah justru sebaliknya? Nantikan pertandingan kedua tim pada Minggu (8/11/2020) dini hari.

Video Populer

Foto Populer