Sukses


Usai Raih Kemenangan Perdana di Liga Italia Bersama AS Roma, Jose Mourinho Janjikan Hal Ini kepada Fans

Bola.com, Jakarta - Liga Italia 2021/2022 telah dimulai. Diwarnai dua kartu merah, debut Jose Mourinho bersama AS Roma di ajang Serie A berakhir dengan kemenangan. I Giallorossi mengalahkan Fiorentina, 3-1 di Stadio Olimpico hari Senin (23/08/2021) dini hari WIB.

Pada laga ini, Fiorentina mendapat kartu merah langsung saat kiper Bartlomiej Dragowski melanggar Tammy Abraham menit ke-17. Sementara wonderkid AS Roma, Nicolo Zaniolo diusir wasit setelah menerima martu kuning kedua menit 52.

Adapun Henrikh Mkhitaryan membukukan gol pembuka menit 26. Namun kemudian Fiorentina menyamakan kedudukan menit 60 via gol Nikola Milenkovic.

Tapi gelandang AS Roma yang notabene eks Fiorentina, Jordan Veretout jadi pahlawan berkat brace pada menit ke-64 dan 79. Kini bersama Jose Mourinho, AS Roma sudah merasakan dua kemenangan. Sebelumnya tim menang atas Trabzonspor di UEFA Conference League. 

Usai pertandingan, Jose Mourinho menjanjikan sebuah hal kepada fans AS Roma yang menurutnya sudah sangat luar biasa menyambutnya sejak hari pertama berstatus pelatih rival sekota Lazio ini. Apa janji tersebut? Sebuah trofi? Yuk scroll ke bawah untuk mengetahui jawabannya. 

2 dari 4 halaman

Janji Jose Mourinho kepada Fans

Jose Mourinho menjanjikan kepada fans AS Roma, apapun kondisinya Lorenzo Pellegrini dan kawan-kawan akan selalu memberikan 100 persen kemampuan di semua pertandingan.

Dia bakal membuat sebuah ikatan kuat antara tim dan fans. "Saya pikir para penggemar melihat itu hari ini, bahkan jika kami tidak bermain terlalu baik," kata Jose Mourinho.

"Para pemain memberikan segalanya, meskipun telah bermain pada hari Kamis (Vs Trabzonspor di UEFA Conference League), baru tiba di sini pukul empat pagi dan tidak 100 persen fit."

"Ini soal hati, ikatan dengan para penggemar, adalah janji saya: bersama saya, kami akan selalu memberikan segalanya," tambahnya.

3 dari 4 halaman

Butuh Proses

Pada kesempatan ini, Jose Mourinho turut mengatakan AS Roma butuh waktu untuk mengeluarkan performa maksimal. Tapi dari dua laga yang telah ia lewati, secara khusus eks manajer Tottenham Hotspur itu memuji semangat para pemain.

"Saat ini satu-satunya hal yang ingin saya katakan adalah apresiasi untuk semangat yang mereka tunjukkan: kerja tim, pengorbanan dan organisasi, terutama dalam bertahan," kata Jose Mourinho.

"Dalam hal elemen menyerang, itu tentu butuh waktu," tambahnya. AS Roma kembali turun lapangan pada tengah pekan ini untuk melakoni laga leg kedua play-off UEFA Conference League versus Trabzonspor.

Sumber: AS Roma

4 dari 4 halaman

Di Mana Posisi AS Roma?

Video Populer

Foto Populer