Sukses


Ramalan Mantan Presiden Inter Milan: Catat, Jose Mourinho Bakal Dominasi Liga Italia

Bola.com, Milan - Mantan Presiden Inter Milan, Massimo Moratti, mengomentari kembalinya Jose Mourinho ke Liga Italia, tepatnya AS Roma. Dia meyakini Mourinho bakal mendominasi di Serie A. 

Bagi Massimo Moratti, Jose Mourinho bukan sosok yang asing. Mereka pernah bekerja sama di Inter Milan yang berujung sukses besar. 

La Beneamata merengkuh treble winner pada musim 2009/2010 saat ditangani Mourinho. Klub tersebut juara Serie A, Coppa Italia, dan Liga Champions. 

Setelah bertualang ke berbagai klub, Mourinho menyambar tantangan kembali ke Italia setelah AS Roma meminangnya sebelum musim panas 2021. Sejauh ini, hasilnya sangat menjanjikan.

Dalam empat pertandingan di Liga Italia, Jose Mourinho berhasil membawa AS Roma menyapu bersih kemenangan. Saat ini, Serie A sedang libur karena jeda internasional.  

 

2 dari 4 halaman

Selalu Ingin Menang

"Saya sangat gembira untuk Jose. Itu peluang luar biasa untuknya dan fans Roma," kata Moratti kepada Il Messaggero, seperti dikutip Football Italia, Minggu (5/9/2021). 

"Dia ingin menang, seperti yang selalu dilakukannya. Dia gembira dan bertenaga," imbuh Moratti. 

Namun, Moratti meyakini Mourinho tidak akan terbuka mengenai tantangan merebut gelar di Serie A. 

“Saya tidak berpikir dia akan membicarakannya, karena dia sadar bahwa itu adalah target yang rumit tetapi bukan tidak mungkin. Dia meyakininya, dan dia ingin melakukannya,” lanjut Moratti.

Moratti mengatakan menyukai Inter di bawah Simone Inzaghi sejauh ini, tetapi yakin Mourinho akan mendominasi di Serie A.

“Saya suka Inter, tapi Roma… kami tidak akan membicarakannya,” katanya. “Saya percaya kembalinya Mourinho ke Serie A adalah peristiwa paling menarik di liga. Ada banyak pelatih bagus yang akan membuat perbedaan," tutur Moratti. 

“Siapa yang akan mendominasi? Mou.”

 

3 dari 4 halaman

Sedang Pusing

Sementara itu, Jose Mourinho, sedang pusing karena dua pemainnya mengalami cedera setelah tampil bersama timnas. Kedua pemain itu adalah Matias Vina dan Gianluca Mancini.

Roma mengawali musim ini dengan hasil bagus. Tim Serigala Ibukota meraih dua kemenangan di Serie A, mencetak tujuh gol, dan kebobolan satu gol. Roma juga meraih hasil bagus di UEFA Confrence League.

Para pemain baru yang dibeli AS Roma juga langsung tampil nyetel dengan rekan barunya. Tammy Abraham mendapat tempat di tim utama, dan sudah mencetak satu gol dari tiga laga.

I Giallorossi melepas cukup banyak pemain pada jeda internasional kali ini. Roma mengirim lima pemain ke Timnas Italia, termasuk Nicolo Zaniolo. Lalu, ada Jordan Veretout yang mendapat panggilan ke Timnas Prancis.

Di balik apresiasi performa apik pemain AS Roma bersama timnas masing-masing, ada kabar buruk yang mungkin didapat Jose Mourinho saat mereka kembali yakni cedera.

Sumber: Football Italia 

 

4 dari 4 halaman

Yuk Tengok Posisi AS Roma

Video Populer

Foto Populer