Sukses


Pemain dan Pelatih PBR Rogoh Kocek Pribadi

Bola.com, Bandung - Pelita Bandung Raya (PBR) saat ini tengah mengalami krisis keuangan yang terbilang parah. Pelatih dan para pemain PBR bahkan belum digaji oleh manajemen klub selama empat bulan.

Kenyataan itu membuat para pemain PBR harus makan dan membayar lapangan untuk latihan sendiri, tanpa ditanggung klub. Para pemain dan pelatih memutuskan untuk patungan demi bisa menggelar sesi latihan rutin sebelum tampil di Indonesia Super League 2015.

"Bayar sendiri. Sekarang makan sendiri dari pemain, bayar lapangan juga," kata Pelatih PBR, Dejan Antonic saat ditemui di Bandung, Kamis (26/3/2015).

Dejan mengakui, meski begitu dirinya dan anak-anak asuhannya tidak malu dengan kondisi tim saat ini. Dia dan para pemain PBR akan mencoba segala cara agar program latihan tidak terganggu, termasuk dengan mambayar sendiri makan dan biaya latihan tanpa ditanggung klub.

"Tapi, enggak apa-apa. Kita tidak malu dan bohong. Cuma lihat saat latihan, semua senang. Tapi saya percaya Tuhan melihat dan akan membantu kita," tutur pelatih asal Serbia ini.

Dejan pun menegaskan pihak klub sudah melakukan pembicaraan dengan dirinya terkait penunggakan gaji. Dia juga berharap, para pemain mendapatkan kabar positif terkait permasalahan tunggakan gaji yang bisa diselesaikan.

"Ada kabar bagus, semoga semua berjalan dengan normal dan kita bisa fokus pada sepakbola," ujar pelatih berusia 46 tahun ini. 

 

Video Populer

Foto Populer