Sukses


Arema Hidupkan Kembali Suasana Era Los Galacticos

Bola.com, Pamekasan - Ada yang beda dari sesi latihan terakhir Arema FC sebelum menghadapi Madura United di Stadion Ratu Pamelingan, Pamekasan, Minggu(10/9/2017). Di pengujung latihan, pelatih Joko 'Getuk' Susilo memberikan sebuah sesi fun game. Semua pemain, pelatih hingga ofisial dilibatkan untuk bergandengan tangan membentuk lingkaran memainkan ball possession.

Di dalam lingkaran ada dua orang yang bertugas untuk merebut bola. Canda tawa menghiasi sesi ini, terutama saat ada ofisial atau pelatih yang bertugas untuk merebut bola di tengah lingkaran. "Kami berikan variasi latihan agar pemain semakin kompak dan tidak jenuh," kata Getuk.

Sebenarnya, fun game seperti itu pernah jadi menu wajib di pengujung latihan Arema. Tepatnya musim 2013 ketika Singo Edan ditangani Rahmad Darmawan. Waktu itu Arema dihuni banyak pemain bintang dan dijuluki Los Galacticos. Sejumlah pemain lokal dan asing papan atas Indonesia direkrut, seperti Greg Nwokolo, Kayamba Gumbs, Cristian Gonzales, Beto Goncalves hingga Egi Melgiansyah.

Saat ini, komposisi pemain Arema memang tak semewah dulu, nnamun dari segi kekompakan banyak yang menilai ada penurunan. Itu terlihat dari cara pemain tampil di lapangan. Kerja sama satu dua sentuhan mulai luntur.

Wajar jika tim pelatih saat ini mulai menghidupkan program fun game untuk kekompakan pemain. "Sebenarnya materi pemain Arema tidak kalah. Sekarang kami hanya tinggal memaksimalkan teamwork jika dapat lawan yang lebih tangguh," jelas pelatih jebolan Akademi Arema ini.

Pemain Arema sendiri merasa lebih ceria saat mendapatkan latihan fun game. Mereka sempat menjadikan sesi itu untuk mengerjai tim pelatih atau ofisial. "Kalau yang jadi Pak Kuncoro sama Pak Begal (Yanuar Hermansyah) kita harus lebih lama mainkan bola," teriak gelandang Arema Dendi Santoso.

General Manager Arema Ruddy Widodo yang kebetulan memantau perkembangan latihan timnya juga senang ada sesi fun game. Dia juga langsung teringat pada era Los Galaticos. "Fun game seperti itu biasanya dipakai Rahmad Darmawan. Memang bagus untuk buat latihan lebih ceria. Semoga saja imbasnya cepat membuat tim semakin kompak," harapnya.

 

Video Populer

Foto Populer