VIDEO: Persebaya Buka Suara Soal Polemik Andik Vermansah

VIDEO: Persebaya Buka Suara Soal Polemik Andik Vermansah

- Surat terbuka oleh Presiden Klub Persebaya Surabaya, Azrul Ananda, terkait proses transfer Andik Vermansah menuai polemik. Banyak pihak yang menyayangkan kegagalan manajemen Tim Bajul Ijo memulangkan salah satu pemain terbaik didikan klub internal.

Dalam surat tersebut, beberapa kali Azrul menyebutkan kata "angka" yang diduga menjadi penyebab kegagalan mendapatkan Andik. Kata itu bahkan disebut sebanyak lima kali, seolah semakin menguatkan alasan nilai kontrak di balik kegagalan tersebut.

Namun, Azrul menyangkalnya anggapan itu. Hal tersebut disampaikannya dalam jumpa pers khusus mengenai permasalahan ini. Ada tuduhan yang menyebut bahwa Persebaya tidak mampu memenuhi permintaan nilai kontrak yang diminta Andik. Azrul pun mengatakan bahwa pihaknya pernah mencapai kesepakatan dengan nilai Rp 5 miliar.

Sayangnya, saat itu Andik masih terikat kontrak dengan Selangor FA sehingga tidak bisa bergabung. Setelah kontraknya habis, kedua pihak kemudian melakukan negosiasi ulang dengan perbuahan nilai kontrak juga.

Penyebab yang sebenarnya, lanjut Azrul, komunikasi pihaknya dengan Andik selama ini tak berjalan mulus. Beberapa kali pertemuan yang telah mereka rancang gagal terealisasi. (Aditya Wany)

Ringkasan

Oleh Okie Prabhowo pada 25 January 2018, 09:00 WIB

Tag Terkait


Video Terkait

Spotlights