Sukses


Piala AFC 2018: Ilija Spasojevic Bobol Gawang Cebu FC, Bali United Tetap Gagal Menang

Bola.com, Manila - Bali United bermain imbang 1-1 ketika melawat ke markas Global Cebu FC di Stadion Cebu City Sports Complex, Filipina, pada laga kedua penyisihan Piala AFC 2018, Selasa (27/2/2018). Hasil tersebut masih membuat Bali United tertahan di dasar klasemen sementara Grup G Piala AFC.

Bermain di hadapan pendukung sendiri, Cebu FC menyerang pertahanan Serdadu Tridatu sejak menit pertama. Meski begitu, Bali United justru memperoleh peluang terlebih dulu lewat Kevin Brands pada menit keempat.

Akan tetapi, tim tamu justru kebobolan pada menit ke-11. Bola sundulan Curt Dizon sukses menggetarkan gawang yang dikawal Wawan Hendrawan.

Tiga menit berselang, skuat asuhan Widodo Cahyono Putro hampir menyamakan kedudukan lewat Stefano Lilipaly. Namun, kiper Patrick Deyto masih bisa mengamankan bola tendangan Lilipaly.

Kedua tim saling bertukar serangan menjelang sepanjang babak pertama. Namun, tidak ada gol tambahan tercipta hingga 45 awal berakhir.

Lilipaly kembali mengancam gawang tim tuan rumah delapan menit setelah jeda. Namun, Deyto lagi-lagi tampil cemerlang menepis bola sepakan Lilipaly.

Gawang Bali United bergetar satu menit berselang melalui bola tendangan Rufo Sanchez. Namun, penyerang asal Spanyol itu terlebih dulu berada dalam posisi offside.

Bali United akhirnya memecah kebuntuan ketika pertandingan berjalan 76 menit. Bola tendangan Ilija Spasojevic melesat mulus ke gawang yang dikawal Deyto.

Serdadu Tridadu hampir menambah keunggulan pada menit ke-78 setelah menerima hadiah tendangan penalti. Namun, Spasojevic yang menjadi eksekutor gagal menjaringkan bola.

Tim tuan rumah yang tidak ingin bermain imbang di depan pendukung sendiri sehingga terus menyerang pertahanan Bali United. Namun, skor 1-1 bertahan hingga pertandingan terakhir.

 

2 dari 2 halaman

Komposisi Pemain

Susunan Pemain Utama:

Global Cebu FC (4-4-2): Patrick Deyto (Kiper); Jerry Barbaso, Wesley Dos Santos, Lee Jeong-Min, Marco Casambre (Belakang); Angelo Marasigan, Marwin Angeles, Paolo Bugas, Curt Dizon (Tengah); Darryl Robert, Rufo Sanchez (Depan)

Pelatih: Marjo Allado

Bali United (4-3-3): Wawan Hendrawan (Kiper); Andhika Wijaya, Demerson, Ahn BK, Ricky Fajrin (Belakang); Nick VDV, Fadil, Kevin Brands; Stefano Lilipaly, Irfan Bachdim, Ilija Spasojevic (Depan)

Pelatih: Widodo Cahyono Putro

Video Populer

Foto Populer