Sukses


Pasoepati Tambah 2 Menteri pada Kabinet Baru

Bola.com, Solo - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Pasoepati periode 2019-2020 terus bekerja cepat. Satu di antara fokus utama adalah pembentukan kabinet untuk membantu kinerja Presiden Aulia Haryo Suryo, dan Wakil Surya Panca.

Aulia atau yang akrab disapa Rio menjelaskan setidaknya pekan depan susunan kabinet sudah terbentuk. Pihaknya terus merapatkan barisan guna menjaring nama-nama yang berkompeten.

''Secepatnya susunan kabinet segera terealisasi supaya kami bisa tancap gas untuk bekerja. Sekarang masih berkomunikasi dengan teman-teman korwil untuk mencari menterinya,'' kata Rio kepada wartawan di Solo, Kamis (15/3/2018).

Dia memaparkan, tidak banyak perubahan dalam susunan kabinet periodenya dibanding sebelumnya. Tahun lalu, di bawah Presiden dan Wakil Presiden, terdapat Sekretaris Jenderal (Sekjen), dan sembilan menteri. Yakni Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Menteri Luar Negeri (Menlu), Menteri Sosial (Mensos), Menteri Kreativitas, Menterti Komunikasi dan Informasi (Menkominfo), Menhankam, Menteri Hukum dan HAM (Menhum), Menteri Keuangan (Menkeu), dan Menteri Koperasi dan Usaha (Menkop).

Meski demikian, Rio mengaku jika akan ada dua tambahan menteri yakni Menteri Agama (Menag) dan Menteri Peranan Wanita. Nantinya, lanjut dia, Menteri Peranan Wanita sebagai jembatan komunikasi DPP Pasoepati dengan Srikandi atau komunitas suporter perempuan Pasoepati.

''Karena harus diakui, Srikandi Pasoepati jumlahnya cukup banyak. Jadi kami juga ingin mengakomodir keinginan mereka, termasuk menggelar beberapa acara,'' ujar dia.

Sementara untuk posisi Menag nantinya akan bertugas menghimpun agenda kerohanian yang melibatkan Pasoepati dan masyarakat. ''Misalnya ada aksi bagi-bagi takjil atau agenda lain akan dihandel Menteri Agama. Karena sebelumnya agenda seperti ini dijalankan Mensos,'' ucap Presiden Pasoepati itu.

Video Populer

Foto Populer