Sukses


Mario Gomez Belum Bisa Memutuskan Nasib Pemain Seleksi Persib

Bola.com, Bandung - Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez mengaku belum bisa menilai kualitas dari dua pemain seleksinya Mochamad Al Amin Syukur Fisabillah dan Bobby Satria.

Yang jelas, dikatakan Mario bahwa Persib hanya akan merekrut salah satunya meski kedua pemain tersebut nantinya masuk dalam kriteria yang diincarnya.

"Kedua pemain ini memang bagus, tapi mungkin kita hanya akan memilih satu pemain saja. Besok saya akan berbicara dengan Teddy (Direktur PT Persib Bandung Bermartabat)," ujar Mario di Lapangan Arcamanik, Kota Bandung, Jumat (16/3/2018).

Namun bisa saja, lanjutnya, kedua pemain seleksi tersebut direkrut tergantung dengan kondisi yang dialami bek andalannya Victor Igbonefo.

Menurutnya, apabila proses penyembuhan cedera lutut yang dialami Victor memakan waktu yang cukup lama, maka proses perekrutan kedua pemain tersebut akan dilakukan.

"Jika dia (Victor) tidak bisa main dalam jangka waktu yang lama, kita butuh dua pemain bek tengah. Tapi jika Victor bisa main, kita hanya butuh satu pemain saja," tegasnya.

Victor sendiri mengalami cedera di bagian lutut kaki kiri saat Persib menjalani pertandingan terakhirnya di penyisihan grup A Piala Presiden 2018, lalu.

Akibat cedera tersebut, Victor lantas pergi ke Singapura untuk menyembuhkan cederanya. Meski sudah kembali ke Persib, bek berusia 33 tahun ini masih diharuskan menjalani terapi guna mempercepat masa penyembuhan.

Video Populer

Foto Populer