Sukses


Komunikasi Lancar Jadi Kunci Performa Apik Persebaya

Bola.com, Surabaya - Persebaya mampu menunjukkan permainan kompak saat menang 4-1 atas PS Tira (13/4/2018). Kerja sama yang rapi antar pemain dibangun dengan baik dalam laga dengan gol terbanyak Persebaya musim ini. 

Rupanya, kunci dari penampilan impresif yang mereka tunjukkan adalah komunikasi antar pemain yang cukup berjalan dengan baik. Sebelumnya, pemain lokal cukup kesulitan berkomunikasi dengan pemain asing, terutama David da Silva. 

Satu di antara pemain yang merasakan itu adalah Oktafianus Fernando. Pemain sayap yang akrab siapa Ovan itu harus berkomunikasi dengan Da Silva karena termasuk trisula lini depan andalan Persebaya bersama Osvaldo Haay juga. 

“Selama ini komunikasi memang kurang, terutama dengan David (da Silva). Tapi mulai pertandingan pekan lalu, kami mencoba lebih banyak komunikasi dengan dia,” kata Ovan Senin (16/4/2018). 

Da Silva memang merupakan wajah baru bagi sepak bola Indonesia. Striker asal Brasil itu jelas masih belum bisa berbahasa Indonesia. Sejauh ini, komunikasi yang dilakukannya menggunakan bahasa Inggris atau bahasa Portugis. 

Oleh sebab itu, peran pemain asing lain sangat penting untuk membantu. Bek Otavio Dutra (Brasil) dan gelandang Robertino Pugliara (Argentina) kerap ikut menerjemahkan komunikasi itu. 

“Ketika ada kebuntuan, David kalau komunikasi ke saya atau Osvaldo yang ada di depan kadang ada kesulitan. Jadi David komunikasi dengan Robertino, baru kemudian dia berbicara ke saya. Intinya, kami saling menjaga komunikasi,” ujar pemain 24 tahun itu. 

Robertino sebenarnya memiliki bahasa ibu yang berbeda dari Da Silva. Sebagai pemain asal Argentina, dia lebih fasih berbahasa Spanyol daripada Portugis. Namun, dua bahasa itu satu rumpun dan mereka bisa memahami satu sama lain. 

“Adanya Robertino juga membuat kami lebih mudah. Dia tahu David minta bola seperti apa. Berkaca pada hasil sebelumnya, David punya kelebihan di sprint, jadi kami tahu harus memberi bola yang seperti apa,” imbuh pemain jebolan kompetisi internal Persebaya itu.

Video Populer

Foto Populer