Sukses


    Febri Hariyadi Merasa Timnas Indonesia U-23 Maksimal tapi Kurang Beruntung

    Bola.com, Cibinong - Pemain sayap Timnas Indonesia U-23, Febri Hariyadi, memaklumi kekecewaan suporter dan publik sepak bola Indonesia karena Tim Garuda Muda gagal memberikan yang terbaik melalui PSSI Anniversary Cup 2018.

    Namun, Febri menegaskan tim asuhan Luis Milla itu selalu berusaha tampil maksimal dan hanya kurang beruntung sehingga tak membuahkan hasil yang maksimal.

    Indonesia U-23 tak berhasil meraih satu kemenangan pun dalam PSSI Anniversary Cup 2018. Tak hanya itu saja, Tim Garuda Muda juga tidak berhasil mencetak satu gol pun dalam tiga pertandingan tersebut meski juga berstatus sebagai tim dengan jumlah kebobolan paling sedikit dalam turnamen test event untuk Asian Games 2018 itu.

    Febri yang terus menjadi andalan di sisi sayap Timnas Indonesia U-23 mengakui hasil yang kurang memuaskan dalam turnamen tersebut. Namun, ada kepuasan yang dirasakan pemain Persib Bandung tersebut meski juga mengakui adanya faktor ketidakberuntungan dalam tiga pertandingan tersebut.

    "Saya berterima kasih kepada para penonton yang sudah mendukung kami di PSSI Anniversary Cup. Kami sudah berusaha semaksimal mungkin dalam tiga pertandingan. Mungkin memang hasilnya kurang memuaskan, semua pun kecewa dengan hasil ini. Namun, sebagai pemain dan mewakili semua pemain, saya puas dengan permainan kami," ujar Febri Hariyadi.

    "Kami sudah memberikan yang terbaik, tapi hanya kurang beruntung. Peluang kami banyak, tapi tidak disertai dengan keberuntungan. Masih banyak yang harus saya pelajari dan ini menjadi bekal untuk Asian Games," lanjutnya. 

    Timnas Indonesia U-23 mengakhiri PSSI Anniversary Cup 2018 dengan menempati posisi ketiga dari empat tim dengan dua poin. Timnas Indonesia U-23 kalah 0-1 dari Bahrain di pertandingan pertama dan bermain imbang tanpa gol dengan Korea Utara dan Uzbekistan di dua laga terakhir.

    Video Populer

    Foto Populer