Sukses


Sang Legenda Angkat Bicara soal Performa Persebaya

Bola.com, Surabaya - Performa Persebaya masih belum konsisten. Hal itu tergambar jelas dari kekalahan mereka atas PS Tira dalam laga lanjutan Gojek Liga 1 bersama Bukalapak, Selasa (11/9/2018) di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Tokoh sepak bola Surabaya, Chairil “Pace” Anwar, memberikan pendapat soal performa Bajul Ijo. “Secara teknis ada yang kurang dari Persebaya sekarang. Kekurangan itu ada pada lini tengah mereka,” tutur legenda Persebaya itu.

Menurut pemain Persebaya era 90-an hingga 2000-an ini, kelemahan Rendi Irwan dkk. musim ini tidak memiliki gelandang yang bisa bertarung memenangkan setiap perebutan bola. 

“Titik lemah inilah yang selalu menimbulkan kebocoran di pertahanan Persebaya. Gol pertama PS Tira terjadi setelah gelandang-gelandang Persebaya tidak mampu mengganggu dan menutup pergerakan pemain PS Tira, sehingga dia bisa melepaskan tembakan dengan akurat,” ucap pelatih Persiga Trenggalek (juara Liga 3 regional Jatim). 

Kelemahan ini, di mata Chairil Anwar sudah terjadi pada laga-laga sebelumnya. Titik inilah yang dianggap sebagai pekerjaan rumah dan harus segera diatasi oleh pelatih Persebaya. 

Di lini belakang, duet Otavio Dutra dan OK John juga kurang padu. Pasalnya, dua palang pintu ini bertipe hampir sama.

“Seharusnya beda, sehingga saling melengkapi. Saya tidak menyebut nama, sebab pelatih lebih tahu soal pemain dan timnya. Itu pendapat saya,” ujar mantan stoper Persebaya dan Timnas Indonesia era Rusdy Bahalwan ini.

Sedangkan di depan, ia menilai Persebaya tidak memiliki striker pelapis yang kualitasnya setara dengan David da Silva. Maka, jika David sedang tidak dalam performa terbaik, Persebaya kehilangan ketajaman. 

Ia menambahkan, saat melawan PS Tira maupun beberapa pertandingan sebelumnya, Persebaya selalu memiliki banyak peluang emas. Sayang, ketergantungan besar terhadap sosok David da Silva membuat Persebaya kesulitan mencetak gol.

Video Populer

Foto Populer