Sukses


Persela Gelar Persiapan Piala Presiden Mulai Senin Pekan Depan

Bola.com, Lamongan - Persela Lamongan menggelar persiapan Piala Presiden 2019 yang ditayangkan Indosiar mulai Senin (25/2/2019). Rencana itu disampaikan pelatih Persela, Aji Santoso, pada Kamis (21/2/2019).

Persela sengaja menggelar persiapan Piala Presiden mulai Senin depan karena ingin menjalani setiap turnamen secara bertahap.

"Sekarang biar fokus untuk Piala Indonesia dulu. Setelah pulang dari Bali, baru menggelar persiapan untuk Piala Presiden," jelas Aji.

Aji memberikan program persiapan Piala Presiden pada Senin depan agar konsentrasi anak buahnya tak terpecah. Seusai kalah 0-1 dari Bali United di leg pertama babak 16 besar Piala Indonesia (18/2/2019), Persela masih berharap bisa lolos ke babak 8 besar.

Caranya, mereka harus menang minimal dengan skor 2-0 di leg kedua di markas Bali United di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (21/2/2019).

"Meski kami tak pasang target di Piala Indonesia, kami tentu ingin meraih prestasi setinggi-tingginya. Karena itu, persiapan Piala Presiden menjadi agenda berikutnya," jelas mantan pelatih Timnas U-23 SEA Games 2015 tersebut.

Aji berharap, pemain asingnya asal Argentina, Jose Sardon, sudah bisa kembali bergabung pada sesi latihan, Senin (25/2/2019)

Jose saat ini dalam tahap penyembuhan menyusul cedera otot pangkal paha saat Persela kalah 0-1 dari Bali United di Stadion Surajaya, Lamongan.

"Kami butuh pemain lengkap di Piala Presiden. Itulah mengapa saya berharap Sardon sudah pulih sehingga program peningkatan kerja sama tim yang saya buat bisa berjalan optimal," ujar pelatih asal Kepanjen, Malang, ini.

Video Populer

Foto Populer