Sukses


Tiket Persebaya Vs Arema FC Tembus Rp1 Juta di Calo, Bonek Iseng Unggah Tiket Tiruan

Bola.com, Surabaya - Sehari menjelang laga Persebaya kontra Arema pada leg pertama Piala Presiden 2019, Senin (8/4/2019), terjadi kelangkaan tiket. Hal itu bisa dimaklumi, sebanyak 50 ribu lembar tiket yang dijual sudah ludes terjual secara online diserbu, terutama oleh Bonek, pendukung tuan rumah, pada Minggu (7/4/2019).

Kalau pun ada, harganya melambung sangat tinggi karena sudah di tangan calo. Tiket untuk dua kategori, fans dan super fans mengalami lonjakan tinggi.

Untuk kategori fans yang harga normalnya hanya Rp50 ribu dijual Rp250 ribu sampai Rp400 ribu. Sementara untuk tiket super fans seharga Rp250 ribu dibanderol Rp500 ribu sampai Rp 1 juta.

Akibatnya, kalangan suporter Bonek kesal karena kesulitan mendapatkan tiket dengan harga terjangkau.

"Ini sudah gila, kami cari di-online sudah ludes. Sementara lihat di beberapa akun Facebook, ada yang jual, tapi harganya gila-gilaan," kata Hendri, suporter Persebaya asal Girilaya.

Hal sama diutarakan Faiq Azmi, suporter Persebaya asal Simo Rejo. Faiq mengaku kesal karena harga tiket yang ia temukan di sejumlah akun media sosial, baik Instagram, Facebook, dan Twitter harganya sudah tak wajar.

"Ini aji mumpung. Saya dari kemarin antre tiket kehabisan. Sekarang cari di medsos harganya sudah melambung berlipat-lipat. Kalau masih Rp100-150 ribu masih oke, tapi kalau sudah harga segitu, ini ngawur namanya," keluh Faiq setelah gagal mendapatkan tiket kategori fans.

Saking kesalnya karena kelangkaan tiket serta sulitnya mendapatkan tiket dengan harga wajar, dengan maksud bercanda, ada Bonek mengunggah tiket abal-abal untuk menunjukkan kekesalannya.

Seperti yang dilakukan netizen dengan nama akun @zainal_muhed, yang memposting gambar selembar kertas putih yang digambar tangan dengan bentuk menyerupai tiket gelang versi panpel Persebaya.

"Aku duwe tiket min, tak dol 25 ribu (saya punya tiket, min, saya jual Rp25 ribu)," tulis @zainal_muhed dengan mention ke @officialpersebaya.

Hal yang sama dilakukan akun @fadilasja_ yang mengunggah tiket abal-abal, hampir sama. "Ayo rul, iki onok tiket murah, regone mek 15 ewu (ini ada harga murah harganya cuma Rp 15 ribu)," tulisnya dalam caption foto yang ia unggah.

Video Populer

Foto Populer