Sukses


Pelatih Persebaya Akan Jalani Kursus AFC Pro di Surabaya

Bola.com, Surabaya - Pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman masih dalam proses mendapatkan lisensi kepelatihan AFC Pro. Setelah setahun lebih, kursus tersebut telah mencapai tujuh modul yang sudah dijalaninya semua. 

Menurut penuturan pelatih yang akrab disapa Djanur itu, ujian terakhir AFC Pro akan dilakukan dengan sesi latihan bersama tim masing-masing. Djanur rencananya akan melakukan sesi itu bersama skuat Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu sore (21/4/2019). 

“Ujian terakhir AFC Pro itu dilakukan dengan pemantauan peserta dalam proses menjalani latihan bersama timnya masing-masing. Seperti coach Aji (Santoso), misalnya, dia akan dipantau saat melatih Persela Lamongan,” kata Djanur kepada Bola.com, Sabtu (20/4/2019). 

“Saya tentu akan bersama skuat Persebaya. Saya kebagian tanggal 21 (April) di Stadion GBT. Nanti akan ada instruktur yang datang memantau kami selama latihan berlangsung,” imbuh pelatih berusia 60 tahun itu.

Tahapan ini berbeda dibandingkan sebelumnya. Biasanya, para peserta dikumpulkan di suatu tempat mendapatkan porsi khusus menjalani kursus. Di antaranya adalah analisis pertandingan, materi di dalam ruangan, hingga ujian tertulis. 

Selain Djanur, Persebaya juga masih memiliki satu pelatih yang masih dalam proses mendapatkan lisensi serupa, yaitu Rudy Eka Priyambada. Pria yang menjabat sebagai pelatih fisik itu juga harus menjalani tahap akhir ini. 

“Rudy kebagian tanggal 22 (April) di Lapangan Polda. Ini ujian kami sebagai pelatih saat menangani tim masing-masing. Semoga semuanya berjalan lancar dan tidak ada kendala,” ucap Djanur.

Video Populer

Foto Populer