Sukses


Gasak Bhayangkara FC, PSM Tembus Semifinal Piala Indonesia

Bola.com, Makassar - PSM Makassar mengalahkan Bhayangkara FC dengan skor 2-0 pada leg 2 Piala Indonesia 2018 yang berlangsung di Stadion Andi Andi Mattalata Mattoangin, Jumat (3/5/2019). Kemenangan ini membuat Juku Eja berhak melaju ke semifinal dengan agregat 4-4, namun diuntungkan gol tandang.

PSM tampil menekan sejak awal babak pertama. Pasukan Ramang langsung menebar ancaman pada menit ke-17 melalui Marc Klok. Namun, bola hasil tendangan bebas Marc Klok masih melebar tipis dari gawang Bhayangkara FC kawalan Awan Setho.

Pada menit ke-24, wasit menunjuk titik putih setelah Asnawi Mangkualam tak sengaja menyentuh bola di kotak terlarang. Sayang, peluang tersebut gagal dimaksimalkan Anderson Salles karena bola hasil tembakannya masih bisa ditepis kiper Juku Eja, Rivky Mokodompit.

Empat menit berselang, Bhayangkara FC mendapatkan peluang melalui tendangan bebas Salles. Bola hasil sepakan pemain asal Brasil itu mengenai mistar kemudian masuk melewati garis, akan tetapi keluar kembali. Wasit yang luput dari penglihatan tak mengesahkan gol tersebut.

PSM akhirnya mampu memecah kebuntuan pada menit ke-29 melalui Muhammad Rachmat. Memanfaatkan umpan silang Aswani, Rachmat kemudian melepaskan tembakan yang gagal diantisipasi Awan Setho. Skor 1-0 untuk keunggulan PSM bertahan hingga turun minum.

Memasuki paruh kedua, PSM semakin agresif melancarkan serangan. Pada menit ke-51, Zulham Zamrun melepaskan tembakan mendatar dari luar kotak penalti yang masih melebar tipis dari gawang Bhayangkara FC.

Pada menit ke-55, PSM sukses menggadakan keunggulan melalui aksi Rizky Pellu. Memanfaatkan umpan tarik Eero Markkanen di dalam kotak penalti, Rizky Pellu kemudian melepaskan tembakan kaki kiri yang menghujam pojok kanan atas gawang Awan Setho.

Bhayangkara FC mendapatkan peluang melalui Salles pada menit ke-67. Melalui situasi tendangan bebas, Salles melepaskan tembakan yang kembali ditepis Rivky.

Setelah itu, Bhayangkara FC kembali mendapatkan beberapa peluang untuk mencetak gol. Namun, rapatnya barisan lini pertahanan PSM Makassar membuat sejumlah peluang The Guardian tak menemui sasaran. Hingga laga usai tak ada gol tambahan dan PSM berhak melaju ke semifinal Piala Indonesia 2018.

2 dari 2 halaman

Susunan pemain

PSM Makassar (4-3-3): Rivky Mokodompit (kiper), Abdul Rahman Sulaiman, Aaron Evans, Beny Wahyudi, Asnawi Mangkualam (belakang), Marc Klok, Rizky Pellu, Wiljan Pluim (tengah), Muhammad Rachmat, Zulham Zamrun, Eero Markkanen (depan)

Pelatih: Darije Kalezic (Bosnia)

Bhayangkara FC (4-4-2): Awan Setho (kiper), Anderson Salles, Indra Kahfi, Putu Gede, Bagas Adi (belakang), Reksa Maulana, Muhammad Hargianto, Nur Iskandar, Vendry Mofu (tengah), Alsan Sanda, Dendy Sulistyawan (depan)

Pelatih: Angel Alfredo Vera (Argentina)

Video Populer

Foto Populer