Sukses


Nilmaizar Ungkap Kunci Persela Bungkam Bali United

Bola.com, Lamongan - Persela Lamongan berhasil mencatat dua kemenangan beruntun di kandang. Setelah unggul 3-0 kontra Kalteng Putra (11/7/2019), Persela menang 2-0 atas Bali United dalam pekan kesembilan Shopee Liga 1 2019 di Stadion Surajaya, Lamongan, Kamis (18/7/2019).

Dua gol tim tuan rumah diborong oleh striker Alex Goncalves pada menit ke-15 dan ke-45+3. Penyelesaian akhir Alex dibantu oleh assist dari dua pemain yang berbeda, yaitu Kei Hirose dan Delvin Rumbino. 

Hasil ini membuat Persela Lamongan tidak kebobolan dalam dua pertandingan terakhir. Pelatih Persela, Nilmaizar, mengungkap kunci keberhasilan timnya memetik tiga poin setelah pertandingan. 

"Pemain kami mau menjalankan instruksi. Karena kita tahu, sepak bola tidak dimainkan oleh satu orang. Saya mengapresiasi kinerja pemain yang luar biasa," kata pelatih berusia 49 tahun itu.

Persela mampu mematikan pergerakan gelandang Bali United, Paulo Sergio, yang selama ini menjadi kunci permainan. Deretan gelandang Persela berani bersaing dan memenangkan bola di lapangan tengah.

Nilmaizar juga menilai absennya dua pemain lawan, Brwa Nouri dan Willian Pacheco, membuat timnya lebih leluasa. Dia bahkan menyindir Bali United tetap memainkan lima pemain asing mengingat mereka punya banyak pemain naturalisasi.

"Mereka bergantung pada lima pemain asing. Tapi, saya tidak memikirkan itu. Pemain bisa menikmati kemenangan dan mudah-mudahan berikutnya lebih awas," ucap Nilmaizar.

"Mudah-mudahan hasil ini membuat kami rendah hati dan jangan sombong. Masih banyak anak tangga lain yang harus didaki,” imbuh pelatih asal Sumatera Barat itu.

Kemenangan ini langsung mengerek posisi Laskar Joko Tingkir di klasemen sementara yang sebelumnya berada di zona degradasi. Persela Lamongan kini menduduki peringkat ke-12 dengan koleksi delapan poin.

Video Populer

Foto Populer