Sukses


Eksklusif Live Streaming Shopee Liga 1 di Indosiar: PSIS Semarang Vs Persipura Jayapura

Bola.com, Jakarta - PSIS Semarang akan menjamu Persipura Jayapura di Stadion Moch Soebroto, Magelang, pada laga pekan ke-13 Shopee Liga 1 2019, Selasa (6/8/2019) malam WIB.

Pada pertandingan ini, kedua klub sama-sama mengusung misi untuk bangkit. PSIS ingin kembali meraih poin setelah melewati dua pertandingan dengan hasil negatif, yakni kalah 0-1 dari Persib Bandung dan takluk 0-2 dari Tira Persikabo.

Laga kontra Persipura menjadi kesempatan bagus bagi PSIS untuk membuktikan diri di hadapan ribuan Panser Biru dan Snex.

"Kami harus bekerja keras, disiplin, jangan putus asa ketika kebobolan. Saya hanya berharap melawan Persipura pemain bisa bekerja maksimal dalam mengkreasikan gol," ujar pelatih PSIS, Jafri Sastra.

Di sisi lain, performa Persipura Jayapura masih angin-anginan. Mereka baru saja keok 0-1 di kandang Persebaya Surabaya, Jumat (2/8/2019).

Dalam lima pertandingan terakhir, mereka hanya dua kali meraih kemenangan, yakni atas Madura United dan Bhayangkara FC dengan skor identik 1-0.

Tak ingin kembali menelan hasil minor, Persipura Jayapura bertekad mendulang tiga poin ketika melawat ke kandang PSIS Semarang. Pelatih Tim Mutiara Hitam, Jacksen F. Tiago, mempersiapkan anak asuhnya dengan sebaik mungkin demi mewujudkan hal tersebut.

"Saya berharap besok lebih baik dari segala aspek. Seperti di Surabaya kemarin sebenarnya anak-anak sudah tampil bagus. Ada hikmah yang bisa diambil dari kekalahan kemarin," ujar Jacksen Tiago.

Saat ini, Persipura Jayapura berada di peringkat 15 klasemen sementara Liga 1 dengan nilai 10. Mereka tertinggal empat poin dari PSIS Semarang yang menghuni peringkat sembilan.

 

2 dari 2 halaman

Live Streaming Indosiar

Selasa (6/8/209)

Laga pekan ke-13 Shopee Liga 1

PSIS Semarang Vs Persipura Jayapura

Stadion Moch Soebroto, Magelang

Pukul: 18.30 WIB

Live: Indosiar

Live streaming: Vidio

Pembaca Bola.com juga bisa menikmati PSIS Semarang melawan Persipura Jayapura secara live streaming melalui Vidio dengan mengklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer