Sukses


Pelatih Persebaya Angkat Bicara soal Pemulangan Otavio Dutra dari Timnas Indonesia

Bola.com, Surabaya - Keputusan PSSI memulangkan Otavio Dutra menuai polemik. Pemain asal Brasil itu dipulangkan dari Timnas Indonesia dengan alasan tak kunjung memegang paspor WNI.

Alhasil, Otavio Dutra tak bisa tampil di kualifikasi Piala Dunia 2022 saat Timnas Indonesia menjamu Malaysia pada 5 September.

Sementara Persebaya dirugikan karena ingin meminjam pemain lain demi menjalani laga Liga 1 2019. Selain Dutra, terdapat Irfan Jaya, Ruben Sanadi, dan Hansamu Yama. Tadinya, Persebaya berencana meminjam Ruben untuk memperkuat lini belakang.

Pelatih interim Persebaya, Bejo Sugiantoro, menghormati keputusan PSSI. Dia sebagai pelatih mengaku tidak berbuat banyak dengan keputusan tersebut.

“Kami selalu respek pada federasi. Apa pun itu tujuan utama setiap kontribusi yang bermain di klub akan promosi bermain untuk timnas. Saya respek pada pelatih-pelatih tim nasional. Tapi, perlu dikaji ulang masalah pemanggilan pemain supaya sama-sama diuntungkan, entah pemain atau klub,” ungkap Bejo, Jumat (30/8/2019). 

Dengan dipulangkannya Dutra, Persebaya tak bisa lagi meminjam Ruben. Klub hanya diperbolehkan meminjam satu pemain jika terdapat empat pemain yang sedang dipanggil Timnas Indonesia.

“Kondisi Otavio Dutra yang belum jadi WNI otomatis apakah kami bisa pinjam kakak Ruben. Saya sebagai pelatih muda selalu mendukung keputusan federasi dan tidak akan menentang itu,” ucap Bejo.

“Manajemen yang akan berusaha meminjam. Saya siapkan beberapa opsi seandainya kakak Ruben tidak diizinkan memperkuat tim nanti,” imbuh mantan pelatih Persik Kediri tersebut.

 

2 dari 2 halaman

Keputusan PSSI Disesalkan

Pemulangan Otavio Dutra masih disesalkan manajemen Persebaya. Keputusan itu terkesan terlambat. Sebelumnya, sekretaris tim Persebaya, Ram Surahman berpendapat Dutra seharusnya bisa dimainkan saat melawan Persija Jakarta (24/8/2019).

Saat itu, Bajul Ijo sedang kekurangan pemain belakang dan hanya Ruben yang diizinkan PSSI tetap membela Persebaya. Hasilnya Persebaya gagal memetik poin penuh karena hanya bermain 1-1 kontra Persija.

“Dalam situasi seperti ini, tentu merugikan kami saat menjamu Persija lalu. Tapi, kenapa Dutra tidak boleh bermain melawan Persija, itu sudah jadi masa lalu. Sekarang ke depannya saja seperti apa,” ucap Bejo pasrah.   

Video Populer

Foto Populer