Sukses


Klasemen Grup G Kualifikasi AFC U-16 2020: Timnas Indonesia U-16 Kuasai Puncak

Bola.com, Jakarta - Sebanyak dua pertandingan digelar pada mathday ketiga Grup G Kualifikasi Piala AFC U-16 2020. Terdapat 22 gol tercipta dalam laga yang digelar di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, sepanjang Rabu (18/9/2019).

Dua pertandingan itu adalah China menghadapi Filipina yang berlangsung sore hari. Adapun satu laga lainnya adalah Timnas Indonesia U-16 menghadapi Kepulauan Mariana Utara yang berlangsung malam hari.

China tampil gemilang pada laga melawan Filipina. China berhasil meraih kemenangan 7-0 melalui gol Fan Chao 13', 57', Maiwulang Mijiti 20'-penalti, 58', He Xiaoke 47', 52'.

Sementara itu, hujan gol juga terjadi pada laga Timnas Indonesia U-16 melawan Kepulauan Mariana Utara. Pasukan Bima Sakti berhasil meraih kemenangan 15-1 melalui gol Marselino Ferdinan 8, 50', 52'-penalti, 59', 89', Aditya Daffa 15', Athallah Araihan 16', 18', 26', 41', Ruy Ardianto 58', 73', Wahyu Pratama 58', 78'. Adapun gol hiburan Kepulauan Mariana Utara dicetak Jim Kurt Maniago 45'.

Kemenangan ini mengubah posisi Timnas Indonesia U-16 di tabel klasemen. Tim tuan rumah kini menjadi pemuncak klasemen sementara dengan raihan enam poin, namun unggul selisih gol dari China di posisi kedua.

Laga selanjutnya akan digelar pada Jumat sore dan malam (20/9/2019). China akan menghadapi Kepulauan Mariana Utara, sedangkan Timnas Indonesia U-16 ditantang Brunei Darussalam.

Berikut di bawah ini klasemen peyisihan Grup G Kualifikasi Piala AFC U-16 2020 hingga Kamis (19/6/2019).

2 dari 2 halaman

Data dan Fakta

Hasil pertandingan Rabu (18/9/2019)

China 6-0 Filipina

(Fan Chao 13', 57', Maiwulang Mijiti 20'-penalti, 58', He Xiaoke 47', 52')

Timnas Indonesia U-16 15-1 Kepulauan Mariana Utara

(Marselino Ferdinan 8, 50', 52'-penalti, 59', 89', Aditya Daffa 15', Athallah Araihan 16', 18', 26', 41', Ruy Ardianto 58', 73', Wahyu Pratama 58', 78'| Jim Kurt Maniago 45')

 

Jadwal pertandingan Jumat (20/9/2019)

China Vs Kepulauan Mariana Utara (15:30 WIB)

Brunei Darussalam Vs Timnas Indonesia U-16 (19:00 WIB)

 

Klasemen sementara Grup G sampai Kamis pagi (19/9/2019)

Klasemen Kualifikasi Piala AFC U-16 2020 Grup G. (Bola.com/Dody Iryawan)

Video Populer

Foto Populer