Sukses


Madura United Mewaspadai Potensi Kejutan Persipura

Bola.com, Bangkalan - Pelatih Madura United, Rasiman, menaruh kewaspadaan tinggi terhadap Persipura Jayapura. Kedua tim dijadwalkan berhadapan dalam pertandingan pekan ke-26 Shopee Liga 1 2019 di Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan, Minggu (3/11/2019).

Persipura Jayapura termasuk tim yang kerap memberi kejutan musim ini. Mereka tertatih-tatih bahkan masuk zona merah di beberapa pekan awal. Kini tim Mutiara Hitam sudah di papan atas, menduduki peringkat keempat klasemen sementara dengan 40 poin.

Skuat besutan Jacksen F. Tiago itu menjadi tim dengan hasil laga tandang terbaik kedua dengan 18 poin, di bawah PSS Sleman (20 poin). Catatan itu membuat Rasiman tidak akan memandang sebelah mata calon lawannya.

"Persipura memiliki perkembangan bagus. Mereka memiliki rekam jejak yang baik selama musim ini. Memang sedikit merugikan karena harus berpindah kandang, tapi peningkatan mereka sangat signifikan," kata Rasiman kepada Bola.com, Jumat (1/11/2019).

"Yang harus diwaspadai justru pemain lokal seperti Boaz (Solossa), Titus Bonai (Tibo), dan Todd Rivaldo. Mereka bertiga secara konstan bergantian membuat perbedaan untuk tim dan memberi kontribusi yang baik," imbuh pelatih asal Banjarnegara itu.

Bukan tanpa alasan Rasiman menyebut tiga pemain asli Papua itu jadi perhatiannya. Boaz, Tibo, dan Todd adalah trisula mematikan. Mereka representasi pemain dari tiga generasi berbeda di Persipura.

Ketiganya juga menjadi tiga pemain tersubur di Persipura Jayapura. Tibo menjadi pencetak gol terbanyak dengan 11 gol. Disusul kemudian Boaz yang menyumbang delapan gol dan Todd dengan koleksi lima gol.

2 dari 2 halaman

Mengontrol Ritme Pertandingan

Rasiman berusaha memutar otak agar Madura United bisa mengamankan poin penuh melawan Persipura Jaypura. Dia ingin Greg Nwokolo dkk. tetap bermain seperti biasa dengan gaya agresif untuk mencari celah lawan.

"Yang paling penting adalah kontrol terhadap ritme pertandingan. Jangan sampai mereka melakukan penetrasi yang membahayakan kami. Pemain perlu bermain sesuai instruksi karena itu penting," ucap Rasiman.

"Kami harus sabar menunggu momen mereka bermain seperti apa. Saya rasa cuma itu. Dengan mengontrol ritme pertandingan, itu cara paling efektif. Dampaknya juga mudah-mudahan kami menang kualitas," tuturnya.

Video Populer

Foto Populer