Sukses


Liga 1 2020 Segera Dimulai, Persita Menanti Kejelasan Regulasi

Bola.com, Tangerang - Tepat satu bulan ke depan Liga 1 2020 akan dimulai. Namun, klub promosi Liga 1, Persita Tangerang, masih menantikan kejelasan mengenai regulasi yang digunakan untuk kompetisi musim ini mengingat mungkin saja ada perubahan dari musim lalu.

Sebagai tim promosi untuk Liga 1 2020, Persita Tangerang tentu sangat antusias menunggu bergulirnya kompetisi kasta tertinggi sepak bola di Indonesia itu. Kini PT Liga Indonesia Baru, atas rekomendasi dari PSSI, telah memutuskan untuk memulai Liga 1 2020 pada 29 Februari mendatang.

Namun, satu bulan jelang kompetisi, belum ada regulasi yang jelas dirilis oleh PSSI maupun PT LIB. Demikian yang disampaikan oleh manajer Persita Tangerang, I Nyoman Suryanthara, melalui rilisnya kepada Bola.com.

"Padahal itu sangat penting bagi kami di klub untuk mempersiapkan skema selama satu musim. Harusnya regulasi sudah jelas dari awal, paling tidak dua bulan sebelum kompetisi dimulai, itu sudah dirilis. Jadi semua bisa bergerak cepat," ujar Nyoman.

"Sampai sekarang saja belum ada kepastian soal regulasi, apakah berubah dari musim lalu atau tidak. Itu yang seharusnya cepat disosialisasikan," lanjut manajer Persita Tangerang itu.

 

Video

2 dari 2 halaman

Harus Jelas

Senada dengan Nyoman, pelatih Persita Tangerang, Widodo Cahyono Putro, pun menyebut perlunya kepastian regulasi tersebut. Menurutnya, hal itu yang akan menentukan kualitas sebuah kompetisi sepak bola.

"Kepastian jadwal, aturan-aturan atau regulasi yang ditetapkan harus jelas. Ini menyangkut kesiapan tim dan program yang disusun pelatih atau tim manajemen. Perencanaannya pasti tidak bisa mendadak," ujar Widodo.

Perubahan regulasi dari musim lalu ke musim ini memang mungkin tidak terhindarkan. Belum lama ini kabarnya regulasi untuk lisensi kepelatihan Liga 1 yang musim lalu masih berstandar setara A AFC akan menjadi setara AFC Pro untuk Liga 1 2020.

Jika perubahan tersebut benar terjadi, tentu klub-klub peserta, termasuk Persita Tangerang akan khawatir mengenai ada poin-poin perubahan lain.

Video Populer

Foto Populer