Sukses


Jelang Uji Coba Kontra Sabah FA, Persebaya Dapat Modal Positif

Bola.com, Surabaya - Persebaya melakoni laga uji coba internal melawan tim junior mereka gabungan U-18 dan U-20. Mereka berhasil menang 4-1 dalam laga berdurasi 2x45 menit yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat sore (31/1/2020).

Pelatih Persebaya, Aji Santoso, memainkan semua pemainnya. Dia ingin memantau komposisi skuadnya.

Laga ini juga menjadi persiapan tim berjuluk Bajul Ijo itu sebelum menjamu Sabah FA dalam uji coba di tempat yang sama, Sabtu (8/2/2020).

“Pertandingan hari ini adalah laga pemanasan untuk uji coba sesungguhnya lawan Sabah. Jadi ini tadi saya memainkan semua pemain. Sentuhan satu dua juga lumayan, tetapi masih banyak yang harus saya sempurnakan,” ucap Aji.

“Lagi pula lawan yang kami hadapi hari ini levelnya di bawah tim. Jadi tidak bisa dijadikan ukuran. Tapi saya sampaikan pada pemain untuk tetap serius dan mencoba semua yang sudah kami lakukan di latihan beberapa pekan ini dan mengimplementasikan di uji coba kali ini,” imbuhnya.

Video

2 dari 2 halaman

Mahmoud Eid Cetak Dua Gol

Salah satu pemain yang akhirnya diberi kesempatan adalah gelandang berpaspor Palestina, Mahmoud Eid. Pemain berusia 26 tahun itu sudah beradaptasi dengan tim dan mampu menyumbang dua gol.

“Mahmoud saya mainkan full karena saya ingin dia cepat beradaptasi. Dia juga belum pernah bermain dengan tim secara penuh sejak bergabung,” Aji Santoso menuturkan.

Di sisi lain, duo stoper Mokhamad Syaifuddin dan Arif Satria merupakan dua pemain lain yang mendapat kesempatan bermain penuh selama 90 menit.

Keduanya tidak diganti karena stok pemain belakang menipis seiring absennya tiga stoper lainnya.

Untuk diketahui Hansamu Yama kini masih menjalani ibadah Umroh. Lalu, pemain muda Rizky Ridho mengikuti pemusatan latihan bersama Timnas Indonesia U-19. Sedangkan bek naturalisasi Zoubairou Garba dalam tahap pemulihan cedera.

Video Populer

Foto Populer