Sukses


Persebaya Belum Angkat Trofi Juara, Aji Santoso Berpesan untuk Bonek

Bola.com, Surabaya - Persebaya Surabaya terpaksa tidak mengangkat trofi juara Piala Gubernur Jatim 2020 setelah mengalahkan Persija Jakarta di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Kamis (20/2/2020). Penyebabnya, sudah terlalu banyak suporter yang masuk lapangan saat sesi itu akan dilakukan. 

Klub berjulukan Bajul Ijo itu menang 4-1 dalam partai puncak turnamen tersebut. Mereka mendapat dukungan penuh dari Bonek yang memadati stadion berkapasitas 25 ribu penonton tersebut.

Pelatih Persebaya, Aji Santoso, mengirim pesan kepada Bonek untuk terus memberi dukungan buat timnya. Meski gagal angkat trofi di podium juara, perayaan gelar ini bisa dirayakan secara bersama-sama. Hasilnya, Bonek memadati lapangan. 

“Bagaimanapun juga Bonek adalah suporter yang penting buat kami, untuk memberi motivasi kami setiap laga. Tapi saya menghimbau agar mendukungnya lebih baik dan dewasa lagi,” kata pelatih berusia 49 tahun tersebut.

Situasi jadi kurang kondusif karena sesi foto dan angkat trofi tidak berjalan dengan baik. Beberapa pemain Persebaya bahkan langsung diserbu. Ada yang meminta foto, ada yang meminta jersey, ada pula yang hanya sekadar bersalaman. 

Video

2 dari 2 halaman

Mendukung dengan Tertib

Selama turnamen, Bonek terpaksa melihat klub kebanggannya tidak bertanding di kota sendiri. Dalam lima pertandingan, Persebaya tidak pernah menjadi tuan rumah. Tiga pertadingan digelar di Bangkalan, dan dua lainnya masing-masing di Blitar dan Sidoarjo. 

Kendati demikian, suporter dengan warna kebesaran hijau itu terus mengawal perjuangan klub asal Kota Pahlawan itu. Menurut Aji, dukungan seperti ini yang sangat penting buat timnya untuk terus mendapat semangat memenangkan pertandingan. 

“Saya berharap di kompetisi nanti, Bonek saya yakin tetap setia mendukung, tetapi saya ingin sekali lagi mendukung dengan baik dan sportif. Bagaimanapun juga kami tidak ada artinya tanpa kehadiran mereka (Bonek) semua,” imbuh pelatih asli Malang itu. 

Ini menjadi kali kedua Persebaya memenangi Piala Gubernur Jatim setelah pernah membukukan catatan serupa pada edisi 2003. Trofi Piala Gubernur Jatim 2020 menjadi langkah awal Persebaya yang memasang target juara Liga 1 2020.

Video Populer

Foto Populer