Sukses


Piala AFC 2020: Cegah Virus Corona, Ceres-Negros Kontra Bali United di Filipina Tanpa Penonton

Bola.com, Jakarta - Ceres-Negros memutuskan mengikuti anjuran pemerintah Filipina, Departemen Kesehatan Filipina (DOH), Komite Olahraga Filipina (PSF), dan Asosiasi Sepak Bola Filipina (PFF) untuk menggelar pertandingan tanpa penonton ketika menjamu Bali United.

Partai ketiga babak penyisihan Grup G Piala AFC 2020 tersebut akan berlangsung di Rizal Memorial Stadium, Manila, Rabu (11/3/2020).

"Demi kesehatan dan keselamatan para penonton, kami menyesal memberitahu Anda bahwa kami akan memainkan pertandingan Piala AFC melawan Bali United dengan tanpa penonton," bunyi pengumuman Ceres-Negros melalui akun Instagram klub, @ceresnegros.

"Dengan demikian, hanya personel penting yang diizinkan masuk ke dalam stadion. Keputusan ini untuk mendukung pemerintah pusat dan daerah, DOH, PSC, dan PFFA untuk mencegah penyebaran virus Corona," lanjut pengumuman tersebut.

Menurut peta Gis And Data, total jumlah pasien Virus Corona di Filipina mencapai 20 orang. Satu orang dinyatakan sembuh dan satu warga negara China meninggal dunia.

Selain Ceres-Negros kontra Bali United, laga Piala AFC lainnya yang mempertemukan dua peserta Grup H, PSM Makassar melawan Kaya FC-Iloilo pada Selasa (10/3/2020) juga berlangsung tanpa penonton. Penyebabnya pun serupa. Menghindari penyebaran virus Corona.

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

Tuan Rumah Diunggulkan

Penampilan Bali United sendiri di Piala AFC masih angin-anginan. Sempat menang 4-1 atas wakil Vietnam, Than Quang Ninh pada partai pertama, tim berjulukan Serdadu Tridatu ini malah tumbang 1-2 dari klub Kamboja, Svay Rieng.

Alhasil, armada Stefano Cugurra Teco masih tertahan di peringkat ketiga Grup G dengan tiga poin dari dua pertandingan.

Saat ini, posisi pertama klasemen Grup G masih dikuasai oleh Ceres-Negros. Bienvenido Maranon dan kawan-kawan mengemas empat poin dari dua pertandingan.

Ceres-Negros telah berpengalaman berjumpa tim asal Indonesia. Di Piala AFC 2019, tim berjulukan The Busmen ini dua kali mengalahkan Persija Jakarta di babak penyisihan dengan skor 1-0 dan 3-2.

Video Populer

Foto Populer