Sukses


Cerita Kebangkitan Kim Jeffrey Kurniawan Setelah Didera Cedera Patah Tulang

Bola.com, Bandung - Gelandang Persib Bandung, Kim Jeffrey Kurniawan, mampu bangkit setelah lama beristirahat lantaran cedera patah tulang fibula. Pemain kelahiran Jerman, 23 Maret 1990, itu lambat laun kembali menemukan terbaik, bahkan dipercaya menjadi starter pada Shopee Liga 1 2020. 

Kebangkitan Kim Jeffrey Kurniawan tersebut patut diacungi jempol. Pemain bernomor punggung 23 di Persib itu sempat mengalami patah tulang pada kaki kirinya setelah ditekel keras pemain Persija Jakarta, Rudi Widodo, dalam duel klasik Persija Jakarta versus Persib Bandung di Stadion Manahan, Solo, 3 November 2017, yang berakhir 1-0.

Saat itu, Kim hanya bermain 10 menit pada babak pertama, kemudian ditarik keluar dan digantikan Dedi Kusnandar. Setelah diobservasi ternyata Kim Jeffrey mengalai patah tulang fibula.

Pemain blasteran Jerman - Indonesia itu terpaksa beristirahat cukup lama yakni sekitar tiga bulan lebih untuk proses penyembuhan cedera. Bahkan dia harus menggunakan tongkat.

Ia memilih pulang ke Jerman untuk melakukan terapi. Akibatnya, pada musim 2017, Kim hanya bermain selama 1.910 menit dalam 24 penampilan dan melesakan satu gol. Hingga kompetisi usai, Kim masih berjuang untuk menyembuhkan cederanya.

Meski demikian, apa yang dialami Kim tidak membuat manajemen Persib memutus kontrak. Bahkan manajemen langsung memperpanjang kontrak Kim selama 3 tahun.

Kepercayaan manajemen saat itu sedikit membangkitkan rasa percaya diri Kim. Terlebih para bobotoh pun terus menerus mendukung pemain yang sebelumnya pernah memperkuat tim Pelita Bandung Raya (PBR) itu.

Memasuki musim 2018, Kim Jeffrey Kurniawan mulai mendapat kepercayaan meski lebih banyak duduk dulu di bangku cadangan. Dia hanya bermain dalam 7 pertandingan selama 372 menit.

 

2 dari 3 halaman

Belum Puas

Tekad dan keinginan kuat dari sosok Kim mulai diperlihatkan pada musim 2019. Meski lebih banyak duduk di bangku cadangan, kehadiran Kim sedikit menjadi pembeda pada permainan Persib. Bahkan pada musim 2019, Kim menyumbang dua gol dalam 790 menit bermain setelah 19 kali tampil.

Memasuki musim 2020, Robert Alberts langsung memberi kepercayaan penuh kepada adik ipar Irfan Bachdim itu. Ia terus menjadi starter dalam tiga laga Shopee Liga 1 2020 yang sudah dilaluinya, yakni melawan Persela Lamongan, Minggu (1/3/2020) di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, yang berakhir 3-0.

Kemudian lawan Arema FC, Minggu (8/3/2020) di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, yang berakhir 2-1 dan lawan PSS Sleman, Minggu (15/3/2020) di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, yang juga berakhir 2-1. Pada musim ini Kim tercatat tampil selama 188 menit dalam tiga laga.

Kim mengaku gembira bisa terus menjadi starter karena itu membuktikan performanya kembali seperti semula. Namun, Kim dengan tegas menyatakan belum puas dengan penampilannya selama ini.

"Saya senang mendapat kesempatan jadi starter tapi selalu saya katakan individual tidak penting, yang penting tim meraih hasil positif. Itu modal yang bagus buat skuad Persib, buat saya juga. Dari situ kami mencoba untuk melanjutkan tren positif, mau itu secara individu atau secara tim," jelas Kim.

"Saya merasa puas saat sebelum mengalami cedera. Itu terakhir saya merasa puas. Jadi buat saya tidak gampang menderita cedera itu dan bisa balik lagi. Mungkin orang yang belum pernah main bola atau menderita cedera parah, tidak pernah membayangkan sesusah apa untuk bangkit. Tidak gampang," ungkap Kim.

Kim menegaskan akan terus mencoba memperbaiki segala kekurangannya. "Sebagai pemain bola butuh menit bermain untuk balik ke performa terbaiknya. Jadi selain latihan terus, kita bisa meningkat saat bermain," tuturnya.

 

 

3 dari 3 halaman

Anggap Penting Kritikan Membangun

Kim mengatakan keberhasilannya untuk tidak hanya berkat pujian atau dukungan semua pihak. Menurutnya, kritik membangun pun salah satu menjadi motivasi untuk bisa bangkit kembali.

"Saya selalu menerima kritik dan pujian. Buat saya, kritik yang membangun itu lebih baik dibanding pujian, karena saya tahu saya masih jauh dari sempurna. Dan saya orangnya selalu ingin belajar," ucap Kim.

"Jadi di setiap latihan saya selalu mempelajari ilmu dari pelatih misalkan harus nemperbaiki ini dan itu. Yang lebih penting lagi, saya bisa bantu tim Persib," tegas Kim.

Ia berharap bisa terus membangun chemistry yang bagus bersama tim. "Kami harus mendukung siapa pun yang main dan benar-benar membangun atmosfer yang bagus, bukan hanya pemain, tapi juga suporter agar semua yang mendukung Persib senang," tutur Kim.

Sayang di tengah performanya yang bagus dan Persib yang sedang berada dalam tren positif harus terhenti. Kompetisi Liga 1 2020 dihentikan sementara hingga batas waktu yang belum ditentukan karena mewabahnya virus Corona (COVID-19).

Persib memutuskan untuk libur sementara menjalani rutinitas latihan bersama. Pemain diminta melakukan latihan di rumah masing-masing sejak Selasa (24/3/2020).

"Mau bagaimana lagi, kami harus ikuti anjuran pemerintah karena virus ini sangat berbahaya juga. Saya berharap ini cepat berakhir sehingga semua bisa berjalan normal kembali," harap Kim. 

 

Video Populer

Foto Populer