Sukses


Riko Simanjuntak Lelang Sepatu dan Jersey Persija untuk Melawan Corona

Bola.com, Jakarta - Pemain sayap Persija Jakarta, Riko Simanjuntak, melakukan lelang sepatu dan jersey Persija miliknya. Dalam program Lelang Satu Hati Lawan Corona yang dibuat oleh Macan Kemayoran sebagai bentuk menghadapi penyebaran virus corona COVID-19, barang pribadi milik Riko akan menjadi pembukanya.

Barang pertama yang dilelang adalah jersey Persija Jakarta match worn 2020 dan sepatu berukuran 38 milik Riko Simanjuntak. Dua barang tersebut biasa dipakai Riko musim ini. Lelang dibuka dengan harga Rp1 juta.

Untuk para penggemar Persija dan masyarakat yang ingin mendukung kegiatan ini, caranya sangat mudah.

Peminat hanya mencantumkan nominal penawaran di kolom komentar instagram Persija Jakarta (@persijajkt) dengan kelipatan Rp100 ribu dari Senin (30/3/2020) malam pukul 20.00 WIB hingga Selasa (31/3/2020) pukul 19.00 WIB.

Pemenang lelang akan mendapat notifikasi dari Persija Jakarta. Seluruh hasil lelang akan dimanfaatkan untuk melawan wabah COVID-19.

Riko Simanjuntak cukup antusias dengan kegiatan ini. Ia berharap ajang lelang dapat bermanfaat untuk melawan corona dan juga memberi kesempatan bagi siapapun yang ingin memiliki jersey dan sepatunya.

“Saya sangat antusias dengan ajang lelang ini. Saya berharap gerakan ini memacu semangat teman-teman untuk memiliki barang pribadi saya sekaligus beramal,” ujar pemain Persija Jakarta bernomor punggung 25 ini.

Sumber: Persija

Video

Video Populer

Foto Populer