Sukses


Shopee Liga 1: Persebaya Tetap Gayeng

Bola.com, Jakarta - Suasana latihan Persebaya terasa gayeng meski pada Senin (29/9/2020), empat pemain plus dua ofisial tim dinyatakan COVID-19. Semua pemain tampak ceria, dan Aji Santoso mengakui bahwa ada sikap saling mendukung antarpemain.

Rasa kekeluargaan di Persebaya disyukuri betul oleh Aji Santoso. Tidak tampak ketegangan dalam raut wajah para pemain sehingga suasana latihan tetap hangat.

"Alhamdulillah anak-anak sangat solid, mereka saling memberikan dukungan kepada rekan-rekannya. Kita juga berdoa untuk mereka yang positif agar bisa segera kembali," ungkap Aji dilansir dari laman resmi Persebaya.

Selain itu, Rendi Irwan menceritakan bahwa tak ada yang berubah dari timnya walaupun empat pemain dinyatakan positif COVID-19. Sebagai pemain senior, ia juga memberikan langsung dukungan moril agar rekannya tetap semangat.

Ia menuturkan, sikap ini diharapkan bisa menumbuhkan rasa positif sehingga psikis para pemain Persebaya tetap bagus. Tak lupa Rendi mendoakan kesembuhan penggawa Bajul Ijo yang dinyatakan positif COVID-19.

"Anak-anak tidak terpengaruh sih, justru kita memberi dukungan. Saya juga beberapa kali video call mereka yang positif, Alhamdulillah kondisi mereka sehat dan bugar. Ya kita doakan saja biar cepat sembuh," kata Rendi.

 

Video

2 dari 2 halaman

Makan Konate Minta Pemain Persebaya Taati Protokol Kesehatan

Sebagai kapten tim, Makan Konate turut memberikan dukungan moril kepada rekan setimnya. Suntikan semangat, menurutnya, sangat berguna demi kesembuhan para pemain yang terpapar virus corona.

Ia juga meminta agar para pemain Persebaya lebih disiplin menjaga kesehatan. Satu caranya adalah dengan menaati protokol kesehatan.

"Kita satu tim, satu visi, satu tujuan, jadi ya susah senang kita rasakan bersama. Saya ikut mendukung dan mendoakan mereka agar cepat sembuh, saya juga minta teman-teman lain untuk disiplin protokol kesehatan agar terhindar dari Covid-19 ini," tutur Konate.

Sumber: Persebaya

Video Populer

Foto Populer