Sukses


Curahan Hati Ayah Beckham Putra Setelah Anaknya Batal Tampil di Piala Dunia U-20

Bola.com, Bandung - Ayahanda Beckham Putra Nugraha, Budi, sangat menyayangkan dengan batalnya Piala Dunia U-20 2021 karena ajang itu merupakan impian semua pemain seusia anaknya untuk bisa tampil di level tertinggi.

"Tapi karena pandemi corona, mungkin FIFA melihat untuk keselamatan dan tidak memungkinkan digelar tahun 2021 jadi diundur ke 2023," jelas Ayahanda Beckham, Budi Nugraha saat dihubungi awak media, Senin (28/12/2020).

Meski demikian, Budi mengaku terus memberikan motivasi kepada Beckham walau pada Piala Dunia U-20 tahun 2023 adik kandung dari Gian Zola Nasrulloh itu usianya sudah lewat.

"Sebagai orang tua inginnya bisa melihat Becham main di Piala Dunia U-20 karena pemain pasti semuanya ingin main di Piala Dunia, kapan lagi coba bisa main di Piala Dunia, sangat disayangkan sekali, tapi pasti ada hikmahnya buat Beckham," tutur Budi.

Budi berharap, Beckham yang masih proses penyembuhan cederanya cepat sembuh agar bisa tampil di Piala Asia U-19 di Uzbekistan pada Maret 2021.

"Mudah-mudahan Beckham saat event nanti kondisinya sudah 100 persen pulih," harap Budi.

Saksikan video pilihan berikut ini:

2 dari 2 halaman

Motivasi

Budi juga terus menerus memberikan dukungan untuk putranya agar tetap semangat.

"Saya juga sampaikan ke Beckham untuk tetap menjaga motivasi karena karir sepak bolanya masih panjang. Memang tujuan utama main di Piala Dunia, cuma karir bola harus tetap jalan karena perjalanan masih panjang dan masih banyak event seperti piala AFC dan lain-lain, jangan sampai menyerah," cetus Budi.

Beckham, lanjut Budi, menerima keputusan mundurnya Piala Dunia U-20 ke tahun 2023.

"Alhamdulillah bisa menerima keputusan itu karena mungkin demi keselamatan dan kebaikan juga, apalagi wabah virus Corona seluruh dunia, bukan di kita saja," ucap Budi.

Video Populer

Foto Populer