Sukses


4 Bulan Tidak Berlatih Bersama, Kondisi Fisik Pemain Arema FC Tidak Seragam

Bola.com, Malang - Arema FC baru menggelar latihan perdana untuk menghadapi musim 2021 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten, Malang, Senin (22/2/2021) sore WIB. Latihan yang digelar tertutup ini hanya dihadiri 20 pemain, di mana kondisi fisiknya pun tidak seragam, akibat latihan mandiri yang selama ini dilakukan ketika kompetisi vakum karena pandemi COVID-19.

Mayoritas pemain yang muncul dalam latihan merupakan binaan akademi Arema FC dan tiga putra daerah yang diproyeksikan untuk dikontrak. Ada sejumlah pemain yang masih absen karena alasan berbeda, termasuk lima pemain yang tengah mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia proyeksi SEA Games 2021 di Jakarta.

Dalam latihan perdana ini, porsi latihan yang diberikan kepada pemain cukup membuat mereka harus banyak istirahat dan mengambil air mineral. Asisten pelatih Siswantoro yang baru direkrut menggantikan Charis Yulianto memberikan program rekondisi pemain. Para pemain Arema FC dibuat lebih banyak berlari ketimbang memainkan bola.

Pada penghujung latihan, asisten pelatih Arema FC lainnya, Kuncoro, memberikan small side games untuk mengembalikan ball feeling para pemain. Maklum, saat ini Arema FC belum mendatangkan pelatih kepala baru setelah Carlos Oliveira tidak diperpanjang kontraknya.

"Latihan kali ini untuk melihat seperti apa kondisi pemain. Saya pikir masih wajar jika kondisinya macam-macam, ada yang 40 persen, ada juga yang 60 persen. Satu yang penting, mereka tidak sampai drop kondisi fisiknya," tegas Kuncoro.

Video

2 dari 2 halaman

Meningkatkan Latihan Secara Bertahap

Rencananya, program latihan yang diberikan oleh tim pelatih Arema FC akan bertahap. Seiring berjalannya waktu, latihannya akan makin berat.

Kuncoro memaklumi jika latihan perdana sempat membuat pemain mengeluarkan lebih banyak keringat.

"Terakhir mereka berlatih sudah 4 bulan yang lalu. Sekali lagi, masih wajar karena mereka harus beradaptasi lagi dengan latihan berasama tim," ujarnya.

Saat sesi small side game, tim utama Arema FC keteteran menghadapi tim yang dihuni pemain binaan akademi Arema. Secara fisik, pemain muda lebih cepat mengembalikan kondisinya.

Agar pemain tidak mengeluh dalam latihan perdana, Siswantoro dan Kuncoro beberapa kali mencairkan suasana. Mereka mengajak bercanda para pemain senior saat istirahat minum.

Video Populer

Foto Populer