Sukses


3 Gol Terbaik Perempat Final Piala Menpora 2021: Skema Permainan Terbuka Berbuah Manis

Bola.com, Jakarta - Perempat final Piala Menpora 2021 telah rampung. Empat tim memastikan diri melangkah ke semifinal turnamen pramusim tersebut yang akan digelar mulai Kamis (15/4/2021), dengan skema dua leg pertandingan.

Dari empat tim tersebut, dua di antaranya lolos ke semifinal Piala Menpora 2021 melalui adu penalti, sementara dua lainnya lolos lewat kemenangan mutlak.

PSM Makassar menjadi tim pertama yang melangkah ke semifinal. Juku Eja menyingkirkan PSIS Semarang lewat drama adu penalti setelah bermain imbang tanpa gol dalam waktu 90 menit.

Hal yang sama juga dialami PSS Sleman yang juga menang lewat adu penalti atas Bali United setelah tak ada gol dalam 90 menit pertandingan.

Hanya Persija Jakarta dan Persib Bandung, dua klub dengan sejarah rivalitas suporter yang kental, yang melangkah ke babak empat besar Piala Menpora 2021 dengan kemenangan mutlak lewat permainan 90 menit.

Persija menang 1-0 atas Barito Putera untuk melangkah ke semifinal. Sementara itu Persib Bandung menang 3-2 untuk menyingkirkan Persebaya Surabaya.

Artinya dalam total empat pertandingan perempat final, ada enam gol tercipta dari dua laga saja. Dari keenam gol tersebut, seperti dalam fase grup, Bola.com memilih tiga gol yang layak disebut terbaik dalam fase perempat final Piala Menpora 2021 ini. Berikut ulasannya.

Video 3 Gol Terbaik Perempat Final Piala Menpora 2021

2 dari 2 halaman

Gol Terbaik dari Permainan Terbuka

Berbeda dengan fase grup Piala Menpora 2021, di mana ketika itu banyak gol indah dan terbaik lahir dari eksekusi tendangan bebas, pada laga perempat final ini gol terbaik justru lahir dari skema open play.

Gol terbaik pertama pilihan Bola.com adalah milik Ezra Walian. Gol tersebut tercipta hanya dalam waktu 40 detik setelah laga antara Persib Bandung dan Persebaya, yang menjadi pembuka keunggulan Maung Bandung.

Striker Persib Bandung, Ezra Walian (kanan) melakukan selebrasi usai mencetak gol pertama timnya ke gawang Persebaya Surabaya dalam laga perempatfinal Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (11/4/2021). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Berawal dari sepak pojok Febri Hariyadi yang tidak langsung dimaksimalkan menjadi gol, bola sempat dibuang oleh pemain bertahan Persebaya. Namun, bola jatuh di kaki Ezra Walian yang berdiri di garis batas kotak penalti.

Pemain naturalisasi kelahiran Belanda itu melepas tembakan melengkung ke sudut atas tiang jauh Persebaya. Kiper Bajul Ijo, Satria Tama, hanya bisa melongo melihat jalannya bola yang masuk ke dalam gawangnya.

Satu gol terbaik lain juga masih tercipta dari pertandingan yang sama. Tepatnya adalah gol kedua Persib yang tercipta pada menit keenam lewat kaki Wander Luiz.

Gol ini layak diberikan predikat gol terbaik karena tercipta dengan skema permainan terbuka dan kerjasama pemain yang sangat baik. Berawal dari umpan yang dilepaskan Ezra Walian dalam posisi sulit karena bola akan meninggalkan lapangan, Frets Butuan langsung memaksimalkan kecepatannya untuk membawa bola ke jantung pertahanan Persebaya.

Para pemain Persib Bandung merayakan gol kedua yang dicetak oleh striker Wander Luiz (tengah) ke gawang Persebaya Surabaya dalam laga perempatfinal Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (11/4/2021). Persib menang 3-2 atas Persebaya. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Frets Butuan sudah berhadapan dengan Satria Tama di dalam kotak penalti Persebaya, tapi pemain sayap Persib Bandung itu memutuskan untuk melepaskan umpan mendatar kepada Wander Luiz yang dengan sontekannya berhasil mengoyak jala gawang Persebaya dan sukses membawa Persib unggul 2-0. Dalam laga tersebut Persib menang 3-2 atas Persebaya.

Sementara satu gol terbaik lain tercipta saat Persija Jakarta menghadapi Barito Putera. Tentunya gol itu diciptakan oleh Marko Simic yang memang mencetak satu-satunya gol dalam laga tersebut. Seperti halnya Wander Luiz, Marko Simic hanya perlu menyontek bola di depan gawang Barito Putera.

Pemain Persija Jakarta, Marko Simic (kiri) berbincang dengan Riko Simanjuntak, saat melawan Barito Putera pada laga perempat final Piala Menpora 2021 di Stadion Kanjuruhan, Sabtu (10/4/2021). Persija menang dengan skor 1-0. (Bola.com/Arief Bagus)

Satu yang membuat gol ini layak menjadi gol terbaik adalah skema terciptanya gol tersebut. Berawal dari umpan panjang Marco Motta dari sisi kanan pertahanan Persija, bola yang mengalir ke pertahanan Barito Putera dikejar oleh Riko Simanjuntak yang berlari cepat.

Dengan sedikit sentuhan kepala terhadap bola untuk mengecoh pertahanan Barito, Riko kemudian melepaskan umpan kepada Simic tepat di depan kiper Barito Putera, Muhammad Riyandi. Persija pun menang 1-0 untuk lolos ke semifinal Piala Menpora 2021.

Seperti apa skema terciptanya ketiga gol terbaik perempat final Piala Menpora 2021 itu? Berikut cuplikan videonya:

Video Populer

Foto Populer