Sukses


3 Pemain Pengganti yang Bisa Bantu PSM Bungkam Persija pada Leg 2 Semifinal Piala Menpora 2021

Bola.com, Solo - PSM Makassar bermain imbang 0-0 kontra Persija Jakarta pada laga leg pertama semifinal Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (15/4/2021).

Pada laga yang diwarnai 12 kartu kuning dan satu kartu merah itu, Tim Macan Kemayoran yang memiliki materi pemain lebih baik gagal membungkam determinasi serta permainan pantang menyerah ala anak-anak Makassar.

Hasil imbang tersebut membuat peluang kedua tim melangkah ke final Piala Menpora 2021 sama-sama terbuka. Pada pertandingan leg kedua di Stadion Manahan, Solo, Minggu (18/4/2021), Persija Jakarta tetap diunggulkan karena memiliki materi pemain merata.

Meskipun harus kehilangan Marco Motta yang mendapat kartu merah pada pertemuan pertama, Persija masih memiliki Alfath Faathier atau pemain serba bisa, Tony Sucipto yang dapat menggantikan peran Motta.

Situasi berbeda dialami PSM Makassar. Pelatih Tim Juku Eja, Syamsuddin Batola, praktis tak banyak melakukan rotasi pemain di Piala Menpora 2021.

Di lini belakang misalnya, PSM menjadi satu-satunya tim yang selalu memainkan materi yang sama pada setiap laganya yakni Zulkifli Syukur, Erwin Gutawa, Hasim Kipuw dan Abdul Rachman.

Sementara itu, di lini tengah hanya M. Arfan yang sempat absen pada satu laga karena pulang ke Makassar untuk melangsungkan pernikahannya. Adapun dua rekannya di sektor tengah, Rasyid Bakri dan Sutanto Tan tampil penuh.

Syamsuddin hanya berani melakukan perubahan di lini depan. Itu pun karena pemain mengalami cedera atau tak fit. Minimnya rotasi pemain bisa jadi kendala tersendiri buat PSM di tengah jadwal padat yang mereka lakoni di Piala Menpora 2021.

Dalam laga leg kedua nanti, hampir dipastikan Syamsuddin bakal memainkan materi yang sama. Meski begitu, PSM sejatinya bisa memaksakan kemenangan atas Persija lewat waktu normal seperti pada babak penyisihan.

Pasalnya, Tim Juku Eja memiliki tiga nama pemain pengganti yang bisa membantu mereka membungkam Tim Macan Kemayoran. Lantas, siapa saja pemain pelapis PSM Makassar tersebut? Berikut ini adalah ulasan Bola.com:

 

 

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 4 halaman

1. Patrich Wanggai

Wanggai sejatinya adalah striker nomor satu PSM di Piala Menpora 2021. Namun, eks Persebaya Surabaya itu terpaksa menepi karena cedera pasca-PSM menekuk Persija dua gol tanpa balas, pada laga perdana Grup B di Stadion Kanjuruhan Malang.

Dalam pertandingan tersebut, Patrich Wanggai mencetak satu dari dua gol PSM ke gawang Persija. Nama pemain berusia 32 tahun tersebut masuk line-up pada dua laga terakhir PSM itu pun sebagai pemain pengganti.

Beruntung buat PSM, peran Wanggai sebagai striker bisa dilakoni dengan baik oleh Saldi Amirudin yang sejatinya adalah penyerang sayap.

Menghadapi Persija pada leg kedua, pengalaman dan determinasi Patrich Wanggai bisa jadi kartu truf PSM untuk lolos ke final. Dengan kondisi fisik yang mulai bugar, bisa saja Syamsuddin Batola akan memainkan striker andalannya itu sejak menit awal.

3 dari 4 halaman

2. Zulham Zamrun

Striker berusia 33 tahun tersebut lebih banyak duduk manis di bangku cadangan PSM sepanjang perhelatan Piala Menpora. Ia kalah bersaing dengan juniornya di posisi sayap, Yakob Sayuri dan Rizky Eka Paratama yang bertenaga.

Tapi, pengalaman dan skill di atas rata-rata ala Zulham Zamrun bisa menjadi senjata rahasia PSM. Zulham sudah menunjukkan kemampuannya ketika mencetak gol indah lewat tendangan bebas ke gawang Borneo FC Samarinda, pada matchday ketiga Grup B di Stadion Kanjuruhan.

Selain dari sisi teknis, Zulham juga dikenal memiliki hoki yang baik di level turnamen. Di mana ia pernah membawa Persib Bandung menjuarai Piala Presiden 2015 dan jadi bagian penting PSM saat meraih trofi juara Piala Indonesia 2018/2019.

Dalam dua ajang itu, Zulham juga meraih penghargaan individu dengan menjadi top skorer dan pemain terbaik.

4 dari 4 halaman

3. Aji Kurniawan

Aji Kurniawan menjadi pemain penganti PSM yang paling sering mendapatkan menit bermain pada Piala Menpora 2021. Kelebihan yang menonjol pada penyerang sayap kelahiran Kabupaten Maros, 1 Juli 2000 itu adalah kecepatan dan ngotot dalam berduel memperebutkan bola dengan bek lawan.

Ia juga memiliki umpan silang yang akurat serta tak jarang berkeliaran di kotak penalti lawan. Aji sudah tergabung di PSM sejak Liga 1 2019.

Ia melakoni debutnya ketika PSM menghadapi Kalteng Putera di Stadion Tuah Pahoe, Palangkaraya, 10 November. Meski saat itu PSM takluk 1-3, penampilan Aji mendapat sorotan karena menjadi pencetak gol tunggal Tim Juku Eja pada laga tersebut.

Video Populer

Foto Populer