Sukses


Skuad PSS Semakin Siap Menghadapi Ketatnya Persaingan Liga 1

Bola.com, Sleman - PSS Sleman menjadi satu di antara tim yang menyatakan kesiapan mengarungi kompetisi Liga 1 2021/2022. Kompetisi dengan format baru di masa pandemi COVID-19, tak membuat PSS ciut nyali.

Kompetisi musim ini akan menggunakan format penuh kandang dan tandang, dengan sistem gelembung untuk tempat penyelenggaraannya. Dipastikan secara jadwal juga cukup padat, dengan dua kali bertanding setiap pekannya.

Adapun PSS sendiri berkesempatan menandai laga pembukaan Liga 1 dengan bertemu Persija Jakarta pada 10 Juli 2021 di Stadion Pakansari, Bogor. Sementara persiapan tim berjuluk Elang Jawa sudah cukup matang sejauh ini.

Program latihan dan uji coba yang berjalan sekitar satu bulan terakhir. PSS hanya menunggu kedatangan dua pemain asingnya dan sejumlah laga pemanasan tahap akhir, sebelum turun di kompetisi.

"Sedikit banyak chemistry kami lebih terbangun. Kondisi juga bisa lebih dikontrol, pola makan, pola istirahat, juga mau cari banyak solusi dan inovasi di lapangan," tutur gelandang PSS Sleman, Jefri Kurniawan, Senin (21/6/2021).

Video

2 dari 2 halaman

Terapkan Pesan Pelatih

Eks penggawa Badak Lampung FC tersebut menambahkan, keterbatasan waktu dan situasi pandemi yang tak menentu tidak menjadi halangan bagi dirinya pemain lain untuk tetap berlatih dengan tekun.

Jefri selalu ingat pesan pelatih PSS Sleman, Dejan Antonic, latihan yang berat adalah proses yang harus dijalani semuanya. Termasuk berbagai porsi latihan yang harus dilahap. Ini menjadi bekal positif di kompetisi nanti karena jadwal bakal padat

"Seperti yang disampaikan Coach, harus evaluasi dari diri sendiri dulu. Latihan memang berat, tapi itulah proses yang harus dilalui. Apalagi kompetisi kan panjang," beber pemain asal Malang.

"Memang berat pagi sudah gym, push terus sore tapi semua lancar," jelas Jefri Kurniawan.

Video Populer

Foto Populer