Sukses


BRI Liga 1: Sukses Tahan Imbang Persija, Pelatih PSIS Berikan Apresiasi ke Seluruh Pemain

Bola.com, Tangerang - PSIS Semarang menunjukkan mental menawan kala meladeni Persija Jakarta dalam lanjutan pekan kedua BRI Liga 1 2021/2022. Laskar Mahesa Jenar (julukan PSIS) secara dramatis menahan imbang Persija 2-2 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Minggu (12/9/2021) malam.

Bagaimana tidak? Persija Jakarta yang tampil agresif dengan komposisi terbaiknya, sempat unggul dua gol atas PSIS. Gol pertama mereka dicetak bek Otavio Dutra di menit akhir babak pertama menyambut sepak pojok Riko Simanjuntak.

Tiga menit usai jeda, Persija menggandakan keunggulan lewat aksi Marko Simic. Tendangan keras kaki kirinya merobek jala gawang Jandia Eka Putra. Namun kemenangan yang seakan sudah diamankan oleh Persija, lenyap karena PSIS bangkit mengejar.

Hari Nur Yulianto memperkecil kedudukan menjadi 1-2 lewat golnya di menit ke-70, memanfaatkan kemelut hasil tendangan bebas Jonathan Cantillana. Tiga menit menjelang waktu normal berakhir, PSIS memaksa laga berakhir imbang 2-2 melalui gol bunuh diri Rohit Chand.

Pelatih PSIS Semarang, Imran Nahumarury usai pertandingan memuji mentalitas bertanding seluruh pemainnya. Yakni kemauan yang tinggi untuk tidak mau kalah.

"Apresiasi untuk semua pemain, meski sempat tertinggal. Kami menyiapkan antisipasi set piece mereka. Waktu masih panjang untuk bisa bangkit, kemudian menampilkan permainan luar biasa malam ini," terang Imran dalam konferensi pers.

 

2 dari 4 halaman

Pesan Magis di Ruang Ganti

Imran Nahumarury menambahkan bahwa dirinya turut memberikan sebuah pesan untuk membakar semangat bertanding anak asuhnya saat jeda. Yaitu ketika berada di ruang ganti sebelum babak kedua dimulai, atau saat PSIS dalam posisi tertinggal dua gol.

"Saya selalu bilang bahwa masih ada 45 menit lagi, dan segala kemungkinan ada. Di lapangan situasi bisa berubah. Babak kedua kami ubah cara bermain dengan bola dari kaki ke kaki," ujar Imran menirukan pesannya yang ia sampaikan ke pemain di ruang ganti.

"Malam ini pemain punya komitmen dan harus bekerja keras sebagai kesatuan tim yang luar biasa. Itu yang membuat bisa menahan Persija. Semangat dan daya juang pemain luar biasa," jelasnya.

3 dari 4 halaman

Belum Tersentuh Kekalahan

Tambahan satu poin atas Persija, membuat PSIS bercokol di posisi keempat klasemen sementara BRI Liga 1 dengan nilai empat. Sebelumnya, mereka berhasil meraih poin penuh dari Persela Lamongan di pekan pertama.

PSIS juga jadi satu di antara sekian tim yang belum merasakan kekalahan pada laga perdana. Pekan tiga, mereka bakal meladeni Persiraja Banda Aceh.

Kemudian pada pekan keempat, giliran Arema FC yang akan menjajal kekuatan Septian David Maulana dkk.

4 dari 4 halaman

Posisi PSIS saat Ini

Video Populer

Foto Populer