Sukses


Hasil BRI Liga 1: Gagal Bekuk Persikabo 1973, Persib Imbang 3 Laga Beruntun

Bola.com, Bekasi - Tidak ada pemenang dalam duel sengit antara Persikabo 1973 melawan Persib Bandung pada pekan kelima BRI Liga 1 2021/2022, di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Senin (27/9/2021) malam. Kedua tim harus puas dengan hasil imbang tanpa gol alias 0-0.

Sama-sama tampil dengan kekuatan terbaiknya, Persib Bandung langsung melancarkan serangan sejak peluit sepak mula dibunyikan. Sementara Persikabo 1973 lebih menunggu momentum yang tepat dalam menyerang.

Laga baru berjalan lima menit, bek Persib Victor Igbonefo harus diganjar kartu kuning akibat menarik badan Dimas Drajad dalam adu lari. Persikabo punya kans saat tendangan Roni Sugeng masih mengenai kaki bek Persib.

Tendangan mengarah ke gawang pertama didapat Persikabo melalui aksi Ciro Alves di menit ke-15. Bola tendangan kaki kanannya diblok oleh Teja Paku Alam dan menghasilkan sepak pojok.

Persib merespons dengan sebuah tusukan Marc Klok, namun umpan terobosannya masih terlalu deras dan diamankan kiper Syahrul Fadillah. Rashid ikut mencoba peruntungan lewat tendangan jarak jauh dan diblok oleh Syahrul.

Serangan Persib berlanjut saat upaya Wander Luiz menyundul bola umpan silang Bayu Fiqri. Namun bola tandukannya melenceng dari sasaran. Begitu juga tendangan Marc Klok yang masih bisa ditutup rapat bek Persikabo.

Kiper Persikabo, Syahrul, kembali menggagalkan peluang emas Febri Hariyadi yang tinggal satu lawan satu di menit ke-27. Bola sontekan Febri bisa diblok dengan kakinya. Persib lebih mendominasi serangan lewat kedua sayapnya.

Sebuah peluang dari Febri Hariyadi di menit ke-39 juga masih sedikit melebar dari gawang Persikabo. Cukup sulit bagi Maung Bandung (julukan Persib) membongkar pertahanan Laskar Padjajaran (julukan Persikabo).

Frets Butuan ikut berusaha menekan, melalui tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti yang lagi-lagi masih melebar tipis dari gawang Syahrul Fadil. Wasit memberi kartu kuning untuk bek Persikabo, Veniamin Shumeiko yang melanggar Marc Klok. Kedudukan 0-0 menutup babak pertama.

2 dari 3 halaman

Babak Kedua

Persikabo langsung menghentak pada awal babak kedua, saat striker Dimas Drajad hampir menjebol gawang Persib setelah mengecoh Igbonefo. Sayangnya bola sontekan Dimas Drajad hanya lewat tipis di samping gawang.

Giliran Ciro Alves yang mengancam saat bek Persib tertekan, berunung tendangannya masih melebar jauh dari gawang Teja Paku Alam. Kiper Persikabo, Syahrul Fadil sempat mendapat perawatan usai berduel menangkap bola di udara.

Persib melakukan pergantian pemain, Frets Butuan ditarik keluar digantikan Dedi Kusnandar. Sementara Beckham Putra menggantikan Esteban Vizcarra. Peluang sundulan Beckham Putra menyambut umpan silang Febri Hariyadi di menit ke-61 masih jauh dari sasaran.

Mochammad Rashid nyaris membawa Persib unggul di menit ke-63. Tendangannya dari luar kotak penalti seperti tak mau masuk ke gawang dan hanya mengenai tiang.

Syahrul Fadil masih terlalu tangguh untuk menangkap bola sundulan Wander Luiz di menit ke-70. Kiper asal Sleman itu juga berjibaku menghalau bola kemelut di depan gawangnya beberap menit kemudian.

Pelatih Persib, Dejan Antonic kembali memasukkan pemain, Erwin Ramdani menggantikan Febri Hariyadi. Bek Persikabo, Andy Setyo melakukan penyelamatan gemilang dengan melancarkan tekel bersih dari Marc Klok.

Persikabo punya peluang mencetak gol pada empat menit menjelang waktu normal berakhir. Tendangan bebas Ciro Alves sempat membuat Teja Paku Alam nyaris terkecoh, namun bola bisa ditepis dan menghasilkan tendangan penjuru.

Tak ada gol tercipta hingga peluit panjang dibunyikan wasit. Skor tanpa gol menutup duel antara Persikabo 1973 kontra Persib. Hasil ini membuat Persikabo berada di urutan enam dengan 6 poin. Persib berada di atasnya dengan raihan sembilan angka.

Menariknya, Persib selalu meraih hasil imbang di tiga la terakhir. Dua laga sebelumnya, Persib ditahan Bali United (2-2) dan Borneo FC (0-0). Selanjutnya, Persikabo 1973 akan bertemu pemuncak klasemen sementara Bali United, Sabtu (2/9/2021). Di hari yang sama, Persib berjumpa PSM Makassar.

 

3 dari 3 halaman

Susunan Pemain

  • Persikabo 1973 (4-4-2): Syahrul Fadil (Kiper); Gilang Ginarsa, Andy Setyo, Veniamin Shumeiko, Rony Beroperay (Belakang); Manahati Lestusen, Siarhei Pushnyaikov, Roni Sugeng, Firza Andhika (Tengah); Ciro Alves, Dimas Drajad (Depan)
  • Pelatih: Igor Kriuschenko
  • Persib Bandung (4-4-3): Teja Paku Alam (Kiper); Supardi, Nick Kuipers, Victor Igbonefo, Bayu Fiqri (Belakang); Mochammad Rashid, Marc Klok, Esteban Vizcarra (Tengah); Febri Hariyadi, Frets Butuan, Wander Luiz (Depan)
  • Pelatih: Robert Alberts

Video Populer

Foto Populer