Sukses


BRI Liga 1: Manajemen PSS Laporkan Dokter Tim Abal-abal Elwizan Aminuddin ke Polisi

Bola.com, Sleman - Belakangan, nama Elwizan Aminuddin menjadi perbincangan. Sosok tersebut disebut merupakan dokter abal-abal.

Namanya tidak tercatat di dalam database kedokteran yang ada di Indonesia. Sialnya, PSS Sleman jadi tim terbaru yang sempat mempekerjakan sosok asal Aceh itu.

Manajemen PSS Sleman langsung mengambil sikap soal status abal-abal yang menempel pada Elwizan Aminuddin, PT PSS langsung menepuh jalur hukum dan korespondensi administrasi dengan pihak terkait.

Direktur Operasional Hempri Suyatna mewakili manajemen secara resmi telah melaporkan kasus ini kepada pihak kepolisian, khususnya Polres Sleman. Hempri melapor pada Jumat (3/12/2021) dengan didampingi tim hukum dari PT PSS Sleman.

“Kami membawa berkas lengkap dari internal PT PSS berupa kontrak kerja dari yang bersangkutan. Kemudian berkas verifikasi keabsahan ijazah No: 5752/UN11/WA.01.00/2021 dari Universitas Syiah Kuala, Banda Aceh yang menyatakan ijazahnya palsu,” ujar Direktur Operasional PT PSS, Hempri Suyatna.

2 dari 3 halaman

Langsung Diproses

Lebih lanjut, Hempri menyatakan laporan tersebut langsung diproses oleh pihak Polres Sleman. Ia berharap agar kasus ini segera menemui titik terang.

“Setelah verifikasi data dari pihak Polres Sleman, laporan kami sudah diproses. Kami mendapatkan Surat Tanda Terima Laporan Polisi, Nomor: STTLP-B/1573/XII/2021/SPKT/POLRES SLEMAN/POLDA DIY,” tandas sosok yang juga merupakan seorang akademisi di Universitas Gadjah Mada itu.

Dalam kesempatan tersebut, Hempri juga menyatakan bahwa pelaporan dilakukan atas nama institusi perusahaan. Kondisi itu membutuhkan prosedur administrasi sebagai syarat wajib kelengkapan berkas pelaporan.

Sebagai informasi, sebelum jadi dokter PSS Sleman, Amin jadi dokter beberapa klub lain. Sebut saja Kalteng Putra, Bali United, Tira Persikabo, dan Barito Putera. Amin diketahui juga pernah menjadi dokter Timnas Indonesia U-19.

3 dari 3 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu

Video Populer

Foto Populer