VIDEO: Highlights Laga Seru Top Youth Premier League U-11, Putra Agung Vs ASIOP Biru

VIDEO: Highlights Laga Seru Top Youth Premier League U-11, Putra Agung Vs ASIOP Biru

- Laga seru terus tersaji di Top Youth Premier League 2021/2022. Salah satunya dalam pertandingan kategori U-11 antara Putra Agung melawan ASIOP Biru yang digelar pada Minggu (26/12/2021).

Pertandingan baru berjalan 4 menit, Putra Agung bisa membobol gawang dari ASIOP Biru. Gol menurut komentator dicetak pemain bernama Asnan. Tembakan Asnan dari sudut sempit yang diarahkan ke atas dalam gawang ASIOP Biru tidak bisa dihalau sang penjaga gawang.

Meski tertinggal lebih dulu, ASIO Biru tidak menyerah dan akhirnya bisa menyamakan skor menjadi 1-1. Gol ASIOP Biru tercipta hampir 2 menit setelah Putra Agung membobol gawang mereka. Gol dicetak pemain bernomor 18, tetapi justru pemain bernomor 19 yang kemudian melakukan selebrasi menarik di depan kamera.

Babak kedua berjalan lebih seru dan ketat. Kedua tim berhasrat untuk menjadi pemenang dalam pertandingan kali ini. Namun, Putra Agung yang justru kebobolan dengan gol pada menit ke-28. Gol ditorehkan pemain, menurut komentator, bernama Khalil Gibran. Skor menjadi 2-1 untuk keunggulan ASIOP Biru.

Putra Agung memiliki sejumlah peluang untuk menyamakan skor. Namun, hingga wasit membunyikan peluit tanda berakhirnya laga, skor 2-1 untuk keunggulan ASIOP Biru atas Putra Agung bertahan.

Kompetisi Top Youth Premier League (TYPL) edisi kali ini diikuti 8 klub untuk kelompok usia U-9, 13 klub U-10, dan 25 klub U-11. Sistem yang digunakan pada TYPL 2021 adalah full kompetisi untuk U-10 dan U-9, serta setengah kompetisi untuk U-11. Kompetisi tersebut menggunakan format 7 pemain vs 7 pemain dalam durasi 2 x 15 menit.

TYPL dihelat di lapangan Training Ground ASIOP, Royal Sentul Park, Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, yang memiliki standar FIFA, di mana terdapat 6 lapangan. Kompetisi tersebut berlangsung mulai 5 Desember 2021 sampai dengan 27 Februari 2022 (13 pekan kompetisi).

Mau lihat laga-laga seru lainnya seperti Putra Agung melawan ASIOP Biru? Jangan sampai terlewatkan pertandingan-pertandingan Top Youth Premier League berikutnya yang disiarkan di Mentari TV dan live streaming-nya di Vidio.

Ringkasan

Oleh Okie Prabhowo pada 30 December 2021, 11:18 WIB

Video Terkait

Spotlights