Sukses


Link Live Streaming BRI Liga 1 di Vidio: Madura United Vs Bhayangkara FC

Bola.com, Gianyar - Madura United akan berjibaku melawan Bhayangkara FC pada lanjutan BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (14/1/2022).

Selain sama-sama berstatus tim besar, keduanya juga punya modal buruk sebelum duel nanti. Madura United takluk dari PSM Makassar, sedangkan Bhayangkara FC dikalahkan Arema FC.

Namun kondisi lebih baik ada di kubu Bhayangkara FC. Jenderal lini tengah mereka, Evan Dimas Darmono sudah bergabung dengan tim setelah absen kala berhadapan dengan Arema FC.

Waktu itu Evan dapat dispensasi untuk bertemu keluarga lebih dulu setelah membela Timnas Indonesia di Piala AFF. Mengenai kembalinya sang gelandang, pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster mengakui jika timnya bakal lebih tangguh di laga ini.

"Persiapan sudah semakin bagus. Pemain yang dibutuhkan tim sudah bergabung. Kami antusias menanti laga ini,” kata pelatih asal Irlandia Utara tersebut.

Selain Evan, Bhayangkara FC juga diperkuat kiper senior, Wahyu Tri Nugroho yang baru dipinjamkan ke Liga 2, bersama Persis Solo. Namun untuk penjaga gawang, Awan Setho sudah tampil apik ketika Wahyu dalam masa peminjaman.

Selain bergabungnya Evan, Bhayangkara kembali bisa menurunkan bombernya, Ezechiel N'Douassel. Striker asal Chad itu sebelumnya absen karena menjalani sanksi kartu merah. Jadi, bisa dibilang Bhayangkara turun dengan komposisi terbaik di laga ini.

Munster berharap seluruh penggawa Bhayangkara FC melupakan kekalahan lawan Arema FC. Sekarang, dia ingin mental juara kembali diperlihatkan anak buahnya. "Tidak perlu harus kalah atau menang dulu di laga sebelumnya untuk menambah motivasi pemain. Mindset kami harus bermain untuk memenangkan setiap pertandingan," tegasnya.

"Madura United tim yang bagus. Terakhir bertemu mereka juga menjadi laga yang bagus. Sekarang Madura United punya beberapa penyerang baru. Mereka tampil seperti tim baru dengan pemain lebih bagus," pujinya. 

2 dari 3 halaman

Yuk Tonton Pertandingannya

Jumat (14/1/2022)

  • Madura United Vs Bhayangkara FC
  • Stadion: Kapten I Wayan Dipta
  • Kick-off: 18.15 WIB
  • Live Streaming: Vidio
  • Link Live Streaming: https://www.vidio.com/live/205-indosiar?schedule_id=1574775
3 dari 3 halaman

Tengok Posisi Madura United dan Bhayangkara FC

Video Populer

Foto Populer