Sukses


BRI Liga 1: Transfer Pemain Beres, Madura United Menggelar TC Setelah Lebaran

Bola.com, Bangkalan - Madura United termasuk klub yang tidak buru-buru dalam mengumumkan perekrutan pemain baru. Namun, manajemen klub rupanya sudah mengantongi daftar pemain yang akan masuk skuat musim depan.

Artinya, klub berjulukan Laskar Sape Kerap itu sebenarnya sudah beres dalam urusan transfer atau perekrutan pemain. Mereka tinggal mengumumkan nama-namanya saja kepada publik.

Sambil perlahan memperkenalkan pemain, Madura United akan menggelar TC atau pemusatan latihan setelah Lebaran. Idul Fitri 1443 H sendiri diprediksi akan jatuh pada Senin, 2 Mei 2022.

“TC sudah diagendakan setelah lebaran, bulan Mei nanti. Sambil lalu ada pemain yang datang atau diumumkan sebelum atau saat TC sudah jalan,” kata Ziaul Haq, Direktur PT Polana Bola Madura Bersatu (PBMB).

Sayang, dirinya pun belum menentukan lokasi TC yang akan dipilih. Berkaca musim lalu, persiapan pramusim Laskar Sape Kerap sempat digelar di Malang dan Pati. Madura United pun akan melakukan penyesuaian.

2 dari 3 halaman

12 Pemain Pergi

Striker Madura United, Greg Nwokolo, saat melawan Bhayangkara FC pada laga Liga 1 di Stadion PTIK, Jakarta, Kamis, (07/6/2018). Bhayangkara FC menang 1-0 atas Madura United. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Di sisi lain, Madura United bakal melakukan perombakan skuat secara besar-besaran untuk Liga 1 musim depan. Bagaimana tidak, sebanyak 12 pemain sudah resmi dilepas.

Mereka adalah Hong Jungnam, Muhammad Ridho, Muhammad Ridwan, Rizki Kusni, Asep Berlian, Renan Silva, Jaimerson Xavier, Greg Nwokolo, David Laly, Fandry Imbiri, Silvio Escobar, dan Fadilla Akbar.

Beruntung, klub asal Pulau Garam itu memiliki angka yang lebih banyak pada pemain yang memilih bertahan.

3 dari 3 halaman

6 Pemain Baru

Fakhrurrazi Quba siap mengawal gawang Persiraja dari gempuran Persib dan Bali United di Piala Menpora 2021. (Boal.com/Gatot Susetyo)

Terdapat 17 pemain anggota skuat musim lalu yang masih akan berseragam Madura United.

Di antaranya adalah Novan Sasongko, Guntur Ariyadi, Beto Goncalves, Hugo Gomes, Fachruddin Aryanto, Haris Tuharea, Feby Ramzy Make Aldo, Kevy Syahertian, Dodi Alekvan, Kadek Raditya, Fadillah Nur Rahman, Slamet Nurcahyo, Bayu Gatra, Fawaid Ansori, Ronaldo Kwateh, dan Zulfiandi.

Kemudian, terdapat enam pemain baru yang direkrut dari klub lain, yakni Fakhrurrazi Quba, Malik Risaldi, Birrul Walidain, Rivaldi Bawuo, Esteban Vizcarra, dan Reva Adi Utama. Kehadiran para pemain baru lainnya akan sangat dinantikan oleh suporter Madura United.

Video Populer

Foto Populer