Sukses


BRI Liga 1: Hadapi Dewa United, Persita Waspadai Situasi Bola Mati

Bola.com, Tangerang - Persita Tangerang menjamu Dewa United dalam laga pekan ketiga BRI Liga 1 2022/2023 di Indomilk Arena, Tangerang, Minggu (7/8/2022) malam WIB. Pelatih Persita, Angel Alfredo Vera, mengaku telah memperhatikan permainan Dewa United dan mewaspadai situasi bola mati yang kerap menguntungkan tim lawan.

Persita Tangerang dan Dewa United saat ini sama-sama berada di papan tengah klasemen BRI Liga 1 2022/2023 setelah meraih satu kemenangan dalam dua laga pertama musim ini. Kedua tim sama-sama mengemas tiga poin dan menempati posisi ke-10 dan 11 dalam klsemen sementara.

Dewa United, yang berstatus sebagai tim promosi, cukup baik mengawali musim ini dengan kemenangan 3-2 atas sesama tim promosi, Persis Solo. Namun, pada pekan kedua tim asuhan Nilmaizar ini kalah 1-3 dari Persikabo 1973.

Jelang pertandingan pekan ketiga, di mana Persita akan menjamu Dewa United, Angel Alfredo Vera mengaku Persita akan mewaspadai permainan Dewa United, terutama saat situasi bola mati.

"Saya sudah berpikir mereka sangat berbahaya di situasi bola mati. Kami akan mengantisipasi hal tersebut. Sebenarnya siapa pun lawan, bola matinya pasti berbahaya, tapi saya sudah melihat seperti apa yang dilakukan Dewa United," ujar pelatih Persita Tangerang itu.

2 dari 5 halaman

Tak Ada Pengawalan Khusus

Meski demikian, Angel Alfredo Vera tak ingin para pemain Persita Tangerang hanya fokus mengawal pemain tertentu ketika Dewa United melakukan serangan. Menurutnya, semua pemain lawan punya potensi membahayakan ketika pemain hanya fokus terhadap pemain tertentu saja.

 "Kami antisipasi pemain-pemain Dewa, tapi saya tidak suka terlalu fokus dengan satu pemain. Kami fokus ke tim dan harus siap dalam hal antisipasi dan organisasi tim ketika bertemu siapa pun. Terpenting kami fokus dan bekerja sama di lapangan."

"Kami mau meraih semua poin di kandang. Kami harus bekerja keras untuk pertandingan ini sehingga kami bisa dapat banyak poin ketika menjadi tim tuan rumah," lanjutnya.

3 dari 5 halaman

Kiper pun Waspadai Bola Mati

Bicara soal situasi bola mati, tentu yang paling harus fokus dan berhati-hati adalah deretan pemain bertahan, tak terkecuali penjaga gawang.

Hal senada juga diungkapkan kiper Persita Tangerang, Dhika Bhayangkara, yang siap mewaspadai serangan dari Dewa United, termasuk dari situasi set-piece.

"Sebelumnya saya sudah menonton pertandingan mereka ketika melawan Persikabo. Memang benar Dewa United berbahaya saat situasi bola mati, karena mereka memiliki pemain-pemain yang tinggi. Coach Vera juga sudah mengantisipasi siapa yang mengawal harus lebih kuat dan tidak boleh leluasa," ujar Dhika Bhayangkara.

4 dari 5 halaman

Siap Berikan Komando

 

Tak hanya itu, Dhika Bhayangkara menegaskan tak akan ragu untuk memberikan komando di lini pertahanan Persita Tangerang agar rekan-rekan setimnya tetap fokus dan tidak lengah ketika mendapatkan tekanan dari Dewa United.

"Tentu saya akan bekerja keras dan mengingatkan pemain belakang agar terus waspada. Siapa pun lawannya jangan sampai ada yang bebas. Harus selalu dikontrol jangan sampai bebas. InsyaAllah dengan begitu lawan pun tidak akan mudah masuk ke gawang kita," tegasnya.

5 dari 5 halaman

Posisi Persita di BRI Liga 1 Saat Ini

Video Populer

Foto Populer