Sukses


Prediksi Persik Vs Borneo FC di BRI Liga 1: Ambisi Macan Putih Terganggu Isu Javier Roca Mundur

Bola.com, Kediri - Isu kurang sedap muncul di kubu Persik Kediri jelang menjamu Borneo FC Samarinda dalam laga pekan keempat BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Jumat (12/8/2022).

Rumor yang santer beredar, Javier Roca mengundurkan diri sebagai pelatih kepala Persik Kediri.

"Soal itu, saya tidak punya hak untuk menjawab. Itu wewenang manajemen," ujar asisten pelatih Persik Kediri, Joan Prasetyo Wibowo, yang mewakili Javier Roca saat jumpa pers jelang laga yang digelar Kamis (11/8/2022).

Tanpa mau berkepanjangan, Johan pun mengalihkan perbincangan soal persiapan Persik.

"Kami sangat siap menghadapi Borneo FC. Ini kandang kami, ini rumah kami. Kemenangan menjadi harga mati yang tidak bisa ditawar lagi," tutur asisten pelatih Persik Kediri itu.

2 dari 6 halaman

Persik Ingin Bangkit dan Menang

Persik Kediri sangat berkepentingan dalam laga ini, di mana mereka ingin memenangkan pertandingan demi mengatrol posisi agar tidak berada di zona degradasi. Kemenangan juga akan mengangkat moral pemain dan kepercayaan dari Persikmania, pendukung setia Persik.

"Kami telah banyak kehilangan poin. Ini saatnya kami bangkit untuk bersaing dengan kontestan lain pada musim ini," ujarnya.

Seorang legenda Persik ini juga belum berani memastikan pemain yang mungkin absen karena cedera.

"Soal Arthur Felix dan Feri Pahabol, lihat saja besok. Kami melihat mereka dalam latihan sore ini," ucapnya.

Namun, dalam pantauan Bola.com saat sesi latihan resmi, Arthur Felix berlatih terpisah dari rekan setimnya. Sementara itu, Feri Pahabol tampak bugar.

 

3 dari 6 halaman

Borneo FC Tak Boleh Jemawa

Dari kubu Borneo FC, sang arsitek Milomir Seslija tidak mau jemawa dengan performa tim asuhannya yang sedang on fire. Apalagi pada laga sebelumnya mereka menghajar Persib Bandung dengan skor 4-1 di Samarinda.

"Liga Indonesia sulit ditebak. Saya tidak mau menilai Persik tim besar, Persik tim kecil. Semua tim punya potensi menang dan kalah. Jadi, besok kami masih harus bekerja keras melawan Persik," jelasnya.

Dia mencontohkan rekor yang diraih Pesut Etam pada awal musim ini.

"Pertandingan pertama kami menang dengan skor besar melawan Arema FC. Tapi, kemudian kalah dari Barito Putera. Lalu kami bangkit menghadapi Persib. Jadi semua sulit diprediksi," bebernya.

4 dari 6 halaman

Persik Bukan Medioker

Menurut sosok yang karib disapa Milo itu, Persik Kediri bukan tim medioker. Dia menyebut Persik kontra Bhayangkara FC dan Madura United sebagai contoh.

"Dari dua pertandingan itu, saya menilai Bhayangkara FC dan Madura  United beruntung. Persik tidak main jelek. Makanya kami harus waspada dengan kebangkitan mereka," paparnya.

Mantan jurutaktik Arema FC ini telah menyiapkan anak asuhnya agar main serius sesuai skema yang telah dirancangnya.

"Kami akan main seperti pertandingan sebelumnya. Serius, cepat, dan sportif. Saya berharap pertandingan nanti juga berjalan dengan fairplay agar enak dinikmati penonton," pungkasnya.

 

5 dari 6 halaman

Perkiraan Susunan Pemain

  • Persik Kediri (4-4-2): Dikri Yusron (kiper), Agil Munawar, M. Fisabilillah, Rohit Chand, Yusuf Meilana (B), Faris Aditama, M. Taufiq, Renan Silva, Adi Eko Jayanto (T), Feri Pahabol, Joanderson (D).
  • Pelatih: Johan Prasetyo (karetaker)
  • Borneo FC (4-4-2): Dwi Kuswanto (kiper), Javlon Guseynov, Wildansyah, Diego Michiels, Fajar Fatur Rahman (B), Terens Puhiri, Hendro Siswanto, Kei Hiroshi, Stefano Lilipaly (T), Ahmad Nur Hardianto, Matheus Pato (D).
  • Pelatih: Milomir Seslija

Prediksi Bola.com: Persik 50-50 Borneo FC

Jumat, 12 Agustus 2022

Live: Indosiar

Streaming: Vidio

6 dari 6 halaman

Posisi Persik dan Borneo FC di BRI Liga 1 Saat Ini

Video Populer

Foto Populer