Sukses


Hasil BRI Liga 1: Persebaya Comeback, Barito Kian Terpuruk di Zona Degradasi

Bola.com, Jakarta - Persebaya Surabaya meraih kemenangan 3-2 atas Barito Putera pada pekan ke-12 BRI Liga 1 2022/2023.

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Selasa (6/12/2022) sore WIB, Persebaya menang 3-2 setelah sempat tertinggal lebih dulu.

Persebaya cukup percaya diri menghadapi laga ini. Mereka tampak cukup bernafsu untuk mengincar kemenangan. Pada 10 menit babak pertama, tim asuhan Aji Santoso cukup dominan.

Memasuki menit ke-13, Barito Putera mampu membuka keunggulan. Umpan Rizky Pora dari sisi kiri pertahanan Persebaya mampu menemui kepala Rafinha. Penyerang asal Brasil itu dengan mudah menaklukkan Ernando Ari dengan tandukan terukur.

Persebaya Surabaya mencoba langsung bereaksi. Sho Yamamoto dan Higor Vidal yang bergerak dari sisi sayap mencoba membuat repot lini belakang Barito. Namun, Renan Alves dan kawan-kawan masih sulit ditembus.

2 dari 6 halaman

Laga Keras

Laga berjalan semakin keras pada babak pertama. Hujan deras yang mengguyur Stadion Maguwoharjo, Sleman semakin mengakomodasi hal itu.

Memasuki menit ke-33, Koko Ari Araya mendapatkan kartu kuning dari wasit. Bek kanan Persebaya Surabaya itu melakukan tekel keras kepada Reza Zuhro.

Rafi Syarahil mendapatkan peluang bagus pada menit ke-40. Namun, sepakannya masih bisa ditepis Ernando Ari Sutaryadi.

Tidak ada gol lagi yang diciptakan kedua tim pada babak pertama. Skor 1-0 untuk keunggulan Barito bertahan hingga babak pertama usai.

3 dari 6 halaman

Babak Kedua

Persebaya Surabaya memulai babak kedua dengan semangat yang berbeda. Bajul Ijo sudah bisa menyamakan kedudukan ketika babak kedua baru berjalan dua menit.

Higor Vidal mengirimkan umpan manis kepada Leo Lelis. Bek tengah Brasil itu mampu menaklukkan kiper muda Barito Putera, Norhalid.

Memasuki menit ke-51, Persebaya mampu berbalik unggul. Bek kiri Baritu Putera, Frank Sokoy melakukan gol bunuh diri. Ia gagal mengantisipasi umpan silang dari sisi kanan pertahanan Barito.

4 dari 6 halaman

Kerja Keras Barito

Barito Putera bekerja keras untuk membalas. Laskar Antasari mendapatkan peluang bagus pada menit ke-63. Sayangnya, Rizky Pora gagal memaksimalkan peluang itu meski ia hanya tinggal berhadapan dengan Ernando Ari.

Di tengah upaya Barito Putera untuk menyamakan kedudukan, Barito Putera justru kebobolan pada menit ke-76. Tendangan jarak jauh Leo Lelis gagal diantisipasi dengan baik oleh Norhalid.

Tangkapan kiper muda Barito Putera itu tidak lengket. Bola yang terlihat lemah gagal ditangkap dengan baik oleh Norhalid.

Barito Putera mampu memperkecil ketertinggalan pada menit ke-82. Buyung Ismu mampu menempatkan bola di sisi kiri gawang Persebaya Surabaya. Ernando Ari hanya terpana memandang bola.

Buyung Ismu mendapatkan peluang yang mirip beberapa menit kemudian. Sayangnya, kali ini Buyung gagal memanfaatkan peluang dengan baik.

Skor 3-2 untuk keunggulan Persebaya Surabaya bertahan hingga laga berakhir. Kemenangan ini membuat Bajul Ijo nak ke posisi kedelapan klasemen dengan 16 poin.

Di sisi lain, Barito Putera masih terjebak di zona degradasi. Laskar Antasari baru memiliki lima poin sejauh ini.

5 dari 6 halaman

Daftar Susunan Pemain

Persebaya Surabaya (4-3-3): Ernando Ari (Kiper), Koko Ari, Leo Lelis, Riswan Lauhin, Alta Ballah (Belakang), Alwi Slamat, Muhammad Hidayat, Andre Octaviansyah (Tengah), Sho Yamamoto, Juninho, Higor Vidal (Depan).

Pelatih: Aji Santoso

Barito Putera (4-2-3-1): Norhalid (Kiper), Bagas Kaffa, Doni Monim, Renan Alves, Frank Sokoy (Belakang), Rafi Syarahil, Bayu Pradana, Rafael Oliveira, Rizky Pora, Reza (Tengah), Rafa Silva (Depan).

Rodney Gonçalves

 

6 dari 6 halaman

Klasemen Sementara BRI Liga 1 2022/2023

Video Populer

Foto Populer