Bola.com, Jakarta - Kota Solo siap menjadi tuan rumah Piala AFF U-16 2024 yang bakal bergulir pada 21 Juni hingga 4 Juli 2024. Tiga stadion yang bakal menjadi venue kejuaraan ini masih terawat dengan baik.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Solo, Rini Kusumandari, menjelaskan bahwa ketiga lokasi yang akan digunakan untuk Piala AFF U-16 2024 ialah Stadion Manahan, Stadion Sriwedari, dan Stadion Universitas Sebelas Maret (UNS).
Baca Juga
Tony Popovic Ingin Timnas Australia Berlaga di Piala AFF, biar Enggak Makin Disusul Timnas Indonesia
Safee Sali Ungkap Motivasi Besar yang Membuat Malaysia Juara Piala AFF 2010: Ingin Balas Dendam dengan Timnas Indonesia
Federasi Sepak Bola Kamboja Resmi Investigasi Dugaan Match Fixing di Piala AFF 2024, Gandeng Kepolisian Selidiki Kiper Timnas
Advertisement
Selama beberapa tahun terakhir, venue-venue ini sudah sering digunakan untuk menggelar berbagai ajang internasional, mulai dari Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 hingga Piala Dunia U-17 2023.
“Ya, benar Piala AFF U-16 2024 akan diselenggarakan di Kota Solo. Tiga venue yang akan digunakan nantinya ialah Stadion Manahan, Stadion Sriwedari, dan Stadion UNS,” kata Rini Kusumandari.
Berita video Diego Andreas Sinathrya, putra dari pasangan selebritas Darius Sinathrya dan Donna Agnesia, ikut dalam seleksi Timnas Indonesia U-16 jelang Piala AFF U-16 2024.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)