Sukses


Diego Costa: Terima Kasih, Atletico...

Bola.com, London - Penyerang Chelsea, Diego Costa, tak menampik kabar soal rencana kembali bergabung dengan Atletico Madrid pada bursa transfer musim panas 2016. 

Costa bergabung dengan Chelsea dari Atletico pada 2014 dengan biaya transfer senilai 32 juta poundsterling atau setara Rp 556 miliar. Pada musim perdana, pemain berusia 27 tahun itu sukses mencetak 20 gol dan membantu The Blues meraih gelar Piala Liga Inggris dan Premier League 2014-2015.

Pada musim kedua, raihan gol Costa menurun menjadi 16. Pada musim lalu, pemilik nomor punggung 19 itu dikabarkan mulai tak bahagia dengan kariernya di Stamford Bridge setelah sempat berseteru eks pelatih The Blues, Jose Mourinho, yang kini menjabat sebagai manajer Manchester United (MU). 

Situasi tersebut pun dimanfaatkan Atletico untuk merekrut kembali Costa. Namun, Los Rojiblancos gagal mewujudkan impannya setelah Chelsea menolak untuk melepas Costa. 

"Semua orang tahu ada kemungkinan bagi saya kembali ke Atletico. Akan tetapi, itu tak terjadi karena beberapa hal. Saya berterima kasih kepada para fans dan Diego Simeone karena masih menaruh keyakinan," kata Costa kepada AS.

"Sekarang saya di Chelsea dan senang dengan keadaan ini. Saya sudah memulai musim dengan mereka. Saya berharap Atletico tampil bagus musim ini dan meraih gelar. Saya ingin kembali, saya tak bohong tentang hal itu," ujar Costa.

Saat ini, Costa menjadi andalan Chelsea di bawah asuhan manajer Antonio Conte pada musim 2016-2017. Costa tercatat sudah tampil dalam tiga laga awal Premier League dan mencetak dua gol serta satu assist.

Sumber: Sky Sports

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer