Sukses


Jurgen Klopp Berniat Pensiun pada Usia 60 Tahun

Bola.com, Liverpool - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, menyebut bakal pensiun dari dunia pelatih pada usia 60 tahun. Bagi Klopp, usia tersebut adalah waktu yang tepat baginya untuk berhenti dari dari hiruk pikuk sepak bola.

Jurgen Klopp mengawali kariernya sebagai pelatih bersama FSV Mainz 05 pada 2001. Setelah delapan musim membesut Mainz, Klopp menerima tawaran melatih Borussia Dortmund pada Mei 2008.

Pria asal Jerman itu menggantikan posisi Thomas Doll yang dianggap gagal membawa Die Borussen berprestasi. Di bawah asuhannya, Dortmund mampu menjadi salah satu klub yang disegani di Jerman dan Eropa. 

Pria yang kini berusia 49 tahun itu sukses memberikan sejumlah gelar buat Borussia Dortmund, mulai dari dua trofi Bundesliga Jerman (2010-2011 dan 2011-2012), satu DFB-Pokal (2011-2012), serta tiga Piala Super Jerman (2008, 2013, dan 2014).

Musim 2014-2015 menjadi musim terakhir bagi Klopp di Signal Iduna Park. Dia kemudian memutuskan untuk mengambil tantangan baru dengan hengkang ke Inggris dan duduk di kursi manajer Liverpool pada 2015.

"Akan datang suatu hari di mana saya mengatakan 'sudah cukup'. Saya akan mengatakan itu, sangat tidak mungkin jika saya masih melatih pada usia 60," kata Klopp dikutip dari RedaktionsNetzwerk Deutschland.

"Saya pasti akan kembali ke Jerman untuk tinggal di sana, tetapi saya tidak tahu apakah saya akan kembali ke Jerman sebagai pelatih. Saya tidak punya rencana untuk mengganggu seseorang yang tidak ingin saya mainkan dengan kehadiran saya di akhir karier manajerial saya," ujarnya.

Liverpool perlahan juga mulai merasakan sentuhan magis Jurgen Klopp. Pada musim lalu, The Reds finis di peringkat delapan klasemen sementara Premier League dengan mendulang 60 poin, dan lolos ke final Liga Europa. 

Memasuki musim ini, Liverpool juga tampil gemilang. Daniel Sturridge dan kawan-kawan kini bercokol di peringkat empat klasemen sementara Premier League dengan nilai 13, tertinggal lima poin dari Manchester City di puncak klasemen. 

"Dan jika Mainz, Borussia Dortmund, dan Liverpool ditakdirkan menjadi tiga klub yang saya latih hingga karier saya, setidaknya saya telah membesut klub-klub besar," ungkap Jurgen Klopp. 

Sumber: Soccerway

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Persaingan Juara Liga Inggris

Video Populer

Foto Populer