Sukses


Gundogan: Manchester City Lebih Baik ketimbang Bayern

Bola.com, Manchester - Gelandang Manchester City, Ilkay Gundogan, menilai berbagai fasilitas sepak bola yang dimiliki The Citizens jauh lebih baik ketimbang Bayer Munchen. 

Gundogan bergabung dengan Manchester City pada Juni 2016 dari Borussia Dortmund. Pada musim 2016-2017, Gundogan sudah tampil dalam 11 pertandingan dan mencetak lima gol serta dua assist. 

"Ketika saya datang ke tempat pemusatan latihan dan melihat semuanya, saya merasa sangat kagum. Bahkan, Bayern Munchen tidak bisa dibandingkan dengan ini semua. Ini adalah liga yang berbeda," ungkap Gundogan. 

Menurut media-media Inggris, City telah menggelontorkan dana sebesar 150-200 juta pounds untuk membangun Etihad Campus. Berbagai fasilitas, seperti delapan lapangan, tiga ruangan gym, ruang ultrasound, dan enam kolam renang, terdapat dalam bangunan tersebut. 

"Anda sadar telah datang ke salah satu klub terbaik dunia yang memilki ambisi besar dan senang membangun sesuatu dalam beberapa tahun ke depan. Tekanan dan tanggung jawab para pemain jauh berbeda seperti di Dortmund," Gundogan menambahkan. 

"Mereka (City) dengan jelas ingin membuat sesuatu yang terbaik di sini. Harapan mereka sangat besar jika melihat transfer dan segala hal kini tergantung kepada Pep," tuturnya. 

Hingga pekan ke-11, Manchester City berada di peringkat ketiga klasemen sementara Premier League dengan poin 24, tertinggal dua angka dari Liverpool yang menempati posisi pertama. Teranyar, Manchester City bermain 1-1 dengan Middlesbrough, Sabtu (5/11/2016). 

Sumber: Daily Mail

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer