Sukses


Fans Stories: Bertemu Komunitas Fans Man. United asal Indonesia

Laporan langsung kontributor Bola.com, Joko Setyo Pramuji, dari kota Manchester.

Bola.com, Manchester - Satu hari sebelum big match Manchester United kontra Chelsea, suasana di kota Manchester tampak tenang. Dengan cuacanya yang menyegarkan, dingin tetapi radiasi hangat dari matahari tetap terasa, sulit sekali untuk bermalas-malasan di hotel.

Old Trafford menjadi tempat yang wajib dikunjungi setiap harinya selama berada di kota Manchester. Butuh waktu sekitar 24 menit dari tempat kami menginap untuk mencapai stadion kebanggaan Manchester United tersebut.

Sesampainya di kompleks Old Trafford, pemandangan berbeda sudah mulai terlihat jelang pertandingan antara Manchester United dan Chelsea. Kompleks stadion sudah mulai dipenuhi penjual syal yang menjajakan dagangannya kepada suporter dan orang-orang yang berlalu lalang.

Pemandangan tersebut membuat saya menyimpulkan kalau dagang aksesoris sudah menjadi bagian dari tradisi sepak bola. Tidak hanya di Indonesia, namun di Inggris yang notabene negara paling maju dalam industri sepak bola, kita masih bisa menemukan pedagang aksesoris sepak bola di kompleks stadion.

Satu hal yang unik, para pedagang tersebut memiliki nama yang sama. Tentu saja hal tersebut bukan kebetulan, namun sepertinya mereka sepakat untuk menggunakan nama 'John' ketika sedang menjalani profesi sebagai pedagang.

Pedagang syal yang bernama 'John' di kompleks Old Trafford. (Bola.com/Joko Setyo Pramuji)

Masih berada di kompleks Old Trafford, di sebelah stadion terdapat sebuah hotel yang bernama Hotel Football. Pemilik hotel ini tidak lain adalah Ryan Giggs, Paul Scholes, Nicky Butt, Phil dan Gary Neville, yang merupakan legenda Manchester United.

Walaupun berada persis di sebelah Old Trafford, harga hotel yang diresmikan pada Maret 2015 ini cukup bersahabat. Biaya menginap di sini berada di kisaran 40 - 145 poundsterling (sekitar 665.000 - 2,4 juta rupiah) per malam.

Hotel Football terletak persis di sebelah Old Trafford. (istimewa)

Cukup cerita seputar Hotel Football, kita lanjutkan browsing di kompleks Old Trafford. Setelah tidak jauh berjalan, ada penampakan yang tidak asing, yaitu sekumpulan suporter Manchester United dengan nama-nama yang tidak asing karena berasal dari Tanah Air.

Yup, Old Trafford mempertemukan saya dengan komunitas suporter Manchester United asal Indonesia, seperti United Army, Simpatisan United, United Indonesia dan Indomanutd. Sebagai sesama orang Indonesia, acara tegur sapa di negeri orang pun menjadi hal yang istimewa.

Kesempatan untuk foto bersama pun tidak bisa dilewatkan, dengan mengambil background patung United Trinity dan Old Trafford, kami mengambil foto kenang-kenangan.

Setelah bercengkerama dengan rekan-rekan Indonesia, terbesit rencana untuk menyaksikan pertandingan FC United of Manchester, yaitu klub sepak bola bentukan suporter Manchester United yang anti terhadap Malcolm Glazer. Setidaknya laga ini bisa dijadikan ajang pemanasan sebelum menyaksikan big match antara Manchester United dan Chelsea.

Markas FC United terletak di Moston, Manchester yang berjarak sekitar 13 km dari Old Trafford. Saat ini, mereka berkompetisi di National League North, yaitu kompetisi kasta keenam di Inggris.

Sepak bola memang merupakan olahraga yang paling populer di Inggris. Sebagai negara yang memperkenalkan sepak bola ke seluruh belahan dunia, olahraga tersebut di negara ini sudah seperti oksigen.

Para penonton yang memadati Broadhurst Park untuk menyaksikan pertandingan FC United of Manchester. (Bola.com/Joko Setyo Pramuji)

Tanpa bermaksud melebih-lebihkan, saya rasa Indonesia bernapas di atmosfer yang sama dengan Inggris jika berbicara masalah sepak bola. Indikator utama dari pernyataan saya tersebut adalah tidak adanya pertandingan sepak bola yang sepi penonton, walaupun yang bermain adalah kelompok usia dini.

Dengan perencanaan, pembinaan dan kepengurusan yang benar, harapan untuk melihat sepak bola Indonesia menjadi maju dan lebih baik lagi di masa mendatang rasanya bukan hanya angan belaka.

Nantikan laporan langsung pertandingan antara Manchester United dan Chelsea yang akan berlangsung di Old Trafford, Minggu (16/4/2017).

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

 

Video Populer

Foto Populer