Sukses


3 Pemain Manchester United yang Bersinar pada Awal 2017-18

Bola.com - Manchester United menunjukkan performa gemilang pada awal musim 2017-2018. Situasi demikian tidak lepas dari ramuan taktik Jose Mourinho serta kontribusi sejumlah pemain.

Hingga pekan ketiga Premier League, Manchester United nyaman menghuni peringkat pertama dengan sembilan poin. Mereka juga tampil sangat produktif karena telah menggelontorkan sepuluh gol.

Jumlah gol yang dicatatkan Manchester United merupakan yang terbanyak dari ke-19 kontestan lain di Premier League sejauh ini. Pundi-pundi gol diprediksi akan terus meningkat jika berkaca dari penampilan impresif Romelu Lukaku dan kawan-kawan.

Manchester United pun belum kebobolan setelah melakoni tiga laga di Premier League. Saat ini satu-satunya tim yang bisa menorehkan catatan serupa hanyalah Huddersfield Town.

Media-media Inggris memberikan pujian kepada skuat Jose Mourinho. Performa menawan sejumlah pilar, misalnya Romelu Lukaku hingga Henrikh Mkhitaryan membuat permainan Manchester United semakin solid dan padu.

Lantas, siapa saja pemain yang bersinar bersama Manchester United sejauh ini?

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

1. Phil Jones

Phil Jones mulai tampil konsisten bersama Manchester United.

Phil Jones dijuluki rekrutan terbaik ketika tiba di Manchester United pada 1 Juli 2011. Namun, performa sang pemain perlahan meredup karena sering dihantam cedera.

Bek 24 tahun tersebut juga kerap menjadi kambing hitam soal performa buruk Manchester United pada era David Moyes dan Louis van Gaal. Berbagai kritik terlontar lantaran Phil Jones tampil tidak sesuai ekspektasi.

Akan tetapi, tangan dingin Jose Mourinho membuat Phil Jones kembali ke level tertinggi. Sang pemain membungkam semua kritik setelah tampil solid di jantung pertahanan Manchester United.

3 dari 4 halaman

2. Paul Pogba

Paul Pobga mulai nyaman tampil bersama Manchester United. (AP/Nick Potts)

Status pemain termahal dunia sempat disematkan kepada Paul Pogba. Sang pemain berada dalam tekanan akibat situasi tersebut, dan dianggap gagal menunjukkan performa maksimal sepanjang musim 2016-2017.

Akan tetapi, Paul Pogba mendapat angin segar setelah Neymar menjadi pesepak bola termahal dunia per 3 Agustus 2017. Kedatangan Nemanja Matic pun membuat peran Pogba semakin hidup di lini tengah Manchester United.

Paul Pogba mampu menunjukkan potensi maksimal karena tingkat kepercayaan dirinya meningkat. Total dua gol dan satu assist dilesakkannya dari tiga laga Premier League musim ini.

4 dari 4 halaman

3. Anthony Martial

Anthony Martial mulai rajin mencetak gol untuk Manchester United. (AFP/Oli Scarff)

Manchester United membuat kejutan merekrut Anthony Martial dengan nilai transfer 60 juta euro (Rp 964,01 miliar) musim 2015-2016. Padahal, ketika itu sang pemain baru menginjak usia 19 tahun. Dia kesulitan tampil gemilang karena minim jam terbang di level tertinggi.

Akan tetapi, Anthony Martial perlahan membuktikan kapasitasnya. Dia mampu mengemas dua gol dan satu assist dari pertandingan awal Manchester United musim ini.

Anthony Martial diprediksi akan mendapat garansi bermain reguler jika terus mempertahankan konsistensi.

Sumber: Manchester Evening News

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Persaingan Juara Liga Inggris

Video Populer

Foto Populer