Sukses


6 Fakta Pascalaga Stoke City Kontra Manchester United

Bola.com, Manchester - Stoke City berbagi poin dengan Manchester United setelah duel kedua tim di bet365 Stadium, Sabtu (9/9/2017) berakhir imbang. Dua gol andalan tuan rumah, Maxim Choupo-Moting (43', 63') dibalas Marcus Rashford (45'+1') dan Romelu Lukaku (57').

Hasil 2-2 tersebut memberi efek besar bagi persaingan antarklub pada klasemen sementara Premier League 2017-2018. Manchester United masih berada di puncak, namun Manchester City menyamai perolehan poin Setan Merah. Manchester United hanya unggul selisih gol.

Selain persaingan di pentas klasemen sementara, perseteruan Romelu Lukaku dan para bomber di panggung Premiership, semakin ketat. Saat ini Romelu Lukaku megoleksi 4 gol, unggul satu gol dari Gabriel Jesus (Manchester City), Sadio Mane (Liverpool), Álvaro Morata (Chelsea), Jamie Vardy (Leicester City) dan Danny Welbeck (Arsenal).

Berikut ini beberapa catatan menarik usai laga Stoke City Vs Manchester United:

Fakta-fakta Menarik

1. Mark Hughes menjadi manajer yang mampu tampil tak terkalahkan dalam 4 laga beruntun di Premier League kontra Jose Mourinho. Catatan tersebut hanya kalah dari Ronald Koeman (5 partai).

2. Tak ada pemain baru yang mampu mencetak gol dalam 4 partai beruntun di pentas Premier League. Romelu Lukaku bisa melakukan itu musim ini, sama seperti Louis Saha, Robin van Persie dan Zlatan Ibrahimovic.

3. Hanya Wayne Rooney yang mencetak gol lebih banyak di pentas Premier League bagi Manchester United dari Marcus Rashford. Rooney mengoleksi 15 gol, sementara Rashford menuai 12 gol.

4. Romelu Lukaku mencetak 150 gol di level klub. Catatan tersebut dibagi saat Lukaku membela Evertoon (87 gol), Anderlecht (41 gol), West Brom (17 gol) dan Manchester United (5 gol).

5. Tiga dari 4 gol Stoke City di pentas Premier League musim ini berasal dari pemain anyar.

6. Kiper Stoke City, Jack Butland melakukan 7 penyelamatan, terbanyak di antara kiper lain di pekan ini.

Sumber: Berbagai sumber

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.
    Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern

    Manchester United

  • Romelu Lukaku adalah pemain sepak bola profesional Belgia yang bermain di klub Everton sebagai penyerang / striker.
    Romelu Lukaku adalah pemain sepak bola profesional Belgia yang bermain di klub Everton sebagai penyerang / striker.
    Romelu Lukaku adalah pemain sepak bola profesional Belgia yang bermain di klub Everton sebagai penyerang / striker.

    Romelu Lukaku

  • Sepakbola

Video Populer

Foto Populer